Ternyata Daun Pepaya Jepang Banyak Manfaatnya, Mengatasi Tekanan Darah Tinggi Salah Satunya

21 Juni 2021, 12:24 WIB
Ternyata Daun Pepaya Jepang Banyak Manfaatnya, Mengatasi Tekanan Darah Tinggi Salah Satunya /Sehatq

 

MANTRA PANDEGLANG - Daun pepaya Jepang atau Chaya adalah tanaman sayuran yang cukup baru di Indonesia, bahkan hanya sedikit orang tahu.

Uniknya meski namanya daun pepaya Jepang, sebenarnnya tanaman ini berasal negara Amerika Tengah yaitu dari Meksiko dan Guatemala

Belum diketahui alasan Chaya disebut sebagai daun pepaya jepang dan pada tahun keberapa daun jepang masuk ke Indonesia.

Daun pepaya jepang termasuk tanaman yang tumbuh subur di daerah panas, bahkan kekeringan dan berpasir.

Baca Juga: Waspada 4 Minuman Ini Dapat Merusak Ginjal, Soda Salah Satunya

Baca Juga: Mahfud MD Tanggapi Wacana Jabatan Presiden Jokowi 3 Periode: Saya Lebih Setuju Seperti Sekarang

Chaya termasuk tanaman yang tahan terhadap serangga dan penyakit. Makanya bisa dibilang daun pepaya jepang akan kaya manfaatnya

Dikategorikan juga sebagai super food karena kaya akan nutrisi dan manfaat untuk kesehatan. Daun Chaya lebih bergizi jika dibandingkan sayuran berdaun hijau lainnya seperti bayam dan sawi.

Kandungan protein, kalsium, zat besi, vitamin A dan C yang tinggi sangat baik untuk memenuhi asupan nutrisi sehari-hari.

Seperti dirangkum mantrapandeglang.com dari berbagai sumber pada Senin, 21 Juni 2021 berikut manfaat daun jepang buat kesehatan.

Dalam Journal of Medicinal Plants Research, berikut kandungan gizi daun pepaya jepang dalam 100 gram.

Air: 85 ml
Protein: 5,7 gr
Zat Besi: 11,4 mg
Fosfor: 39 mg
Kalsium: 199 mg
Kalium: 217 mg
Vitamin C: 165 mg

1. Mengatasi Tekanan Darah Tinggi

Tekanan darah tinggi (hipertensi) adalah masalah kesehatan yang kerap dikeluhkan oleh banyak orang, mungkin termasuk Anda salah satunya. Menurut sebuah studi, vitamin C efektif untuk menurunkan tingkat tekanan darah di dalam tubuh. Namun masih belum dapat dipastikan seberapa efektif vitamin C yang terkandung pada daun pepaya Jepang dalam mengobati penyakit ini.

Baca Juga: Link Streaming Film Penthouse South Korea Drama Sub Indo Episode 1-9, Bisa Akses Disini

2. Membantu Pembentukan Otot

Tidak banyak sayuran yang memiliki kandungan protein tinggi. Satu di antara sedikit sayuran itu adalah daun pepaya jepang. Manfaat protein di dalam daun pepaya jepang adalah membantu pembentukan otot, memperkuat jaringan tubuh, dan membuat kenyang lebih lama.

3. Melancarkan Pencernaan

Serat dari sayuran akan membuat feses yang besar lebih mudah dikeluarkan, sehingga mencegah terjadinya sembelit. Pada daun pepaya Jepang ini kaya akan serat yang lebih tinggi dari pada sayur bayam. Jika Anda memiliki masalah pencernaan, daun ini patut Anda konsumsi.

4. Meminimalisir Risiko Penyakit Kanker

Siapa sangka, mengonsumsi daun pepaya juga dapat meminimalisir risiko Anda terkena penyakit kanker di kemudian hari. Manfaat daun pepaya Jepang dalam mencegah penyakit kanker ini dikarenakan adanya kandungan vitamin A.

Baca Juga: Link Live Streaming Euro 2020 Ukraina vs Austria, Kick Off Pukul 23.00 WIB di MNCTV dan Mola TV

5. Mencegah Anemia

Perlu diketahui bahwa daun pepaya Jepang memiliki kandungan zat besi 100% atau dua kali lipat lebih banyak daripada daun bayam? Tingginya zat besi yang terkandung pada daun Chaya ini dapat menambah darah dan mencegah anemia.

Itulah segudang manfaat yang terkandung dalam daun pepaya jepang, tentunya masih ada banyak lagi manfaatnya selain buat kesehatan.***

Editor: Emis Suhendi

Tags

Terkini

Terpopuler