Inilah Daftar Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi Bersamaan dengan Nasi, Salah Satunya Timun

- 13 Maret 2022, 09:20 WIB
Ilustrasi nasi campur mie.
Ilustrasi nasi campur mie. /*mantrapandeglang.com/PEXELS/Ann Lee

MANTRA PANDEGLANG - Berikut ini daftar makanan yang tidak boleh dikonsumsi bersamaan dengan nasi.

Memiliki kebiasaan mengkonsumsi nasi dengan makanan tertentu sepertinya sudah bukan rahasia umum lagi di Indonesia.

Hal tersebut seolah menjadi tradisi yang tidak dapat dipisahkan.

Baca Juga: Inilah Rekomendasi 3 Minuman Saat Berbuka Puasa untuk Cukupi Kebutuhan Cairan dalan Tubuh Anda

Namun sebenarnya memiliki kebiasaan mengkonsumsi nasi dengan makanan tertentu bisa berbahaya untuk kesehatan.

Apa saja makanan yang tidak boleh dikonsumsi berbarengan dengan nasi?

Dirangkum matrapandeglang.com dari berbagai sumber pada Minggu, 13 Maret 2022 berikut daftar makanan yang tidak boleh dikonsumsi bersamaan dengan nasi.

1. Kentang

Kentang memiliki kandungan karbohidrat cenderung lebih tinggi dibandingkan dengan nasi yang akan membuat penumpukan karbohidrat dalam tubuh.

2. Mie instan

Mie instan juga termasuk makanan yang memiliki kandungan kalori yang sangat tinggi sehingga tidak boleh dikonsumsi dengan nasi.

3. Jagung

Terlalu sering mengonsumsi nasi bersamaan dengan jagung dikhawatirkan akan menyebabkan kenaikan berat badan yang berlebihan.

4. Gorengan

Kombinasi nasi dan makanan yang digoreng bersama tepung bisa membuat asupan karbohidrat semakin meningkat.

Baca Juga: Bacaan dan Isi Kandungan Surat At-Taubah Ayat 105 Tentang Amal Shaleh Lengkap dengan Artinya

5. Daging merah

Nasi putih yang dimakan dengan daging merah sangat berpengaruh pada penyakit karena glukosanya sulit dicerna oleh tubuh.

6. Mentimun

Nasi goreng juga bisa berbahaya apabila dikonsumsi bersama dengan timun karena bisa menyebabkan sakit tenggorokan.

7. Ubi

Kandungan karbohidrat ubi dengan nasi cenderung seimbang.

Makanlah ubi sebagai pengganti nasi agar tidak kelebihan karbohidrat.

Demikian daftar makanan yang tidak boleh dikonsumsi bersamaan dengan nasi yang harus anda ketahui, semoga bermanfaat dan sehat selalu.***

Editor: Rina Karlina

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah