Manfaat Buah Pisang untuk Kesehatan Diantaranya Mampu Atasi Pencegahan Stroke dan Penyakit Lainnya

- 1 Januari 2021, 18:00 WIB
Pisang memiliki manfaat yang luar biasa jika dikonsumsi dengan benar diantaranya bisa mecegah penyakit stroke.*
Pisang memiliki manfaat yang luar biasa jika dikonsumsi dengan benar diantaranya bisa mecegah penyakit stroke.* /Unsplash/Ioana Cristiana

MANTRA PANDEGLANG - Pisang merupakan salah satu jenis tumbuhan yang berdaun besar memanjang dan menghasilkan buah yang tersusun dalam tandannya dengan kelompok-kelompok seperti sisir dan juga dapat dikonsumsi karena memang memiliki rasa yang khas.

Namun, perlu diketahui selain memiliki rasa yang enak ternyata mengkonsumsi pisang akan mendapatkan manfaat kesehatan untuk tubuh bahkan bisa mencegah penyakit yang berbahaya diantanya stroke.

Pasalnya, menurut penelitian makan pisang secara teratur dapat mengurangi 40% risiko kematian karena stroke karena kandungan potasium yang berada dalam pisang matang dapat mencegah serangan stroke. 

Baca Juga: 4 Zodiak Ini Sering Dimintai Pertolongan Teman karena Tak Akan Ada Ucapan Penolakan, Siapa Saja?

Baca Juga: Ketahui 6 Tanda Gejala Asam Lambung Naik, Salah satunya Sering Mulas

 

Seperti yang diketahui, buah pisang merupakan salah satu buah yang kaya akan nutrisi dan manfaat untuk kesehatan tubuh manusia.

Nah, jika Anda penasaran dengan manfaat yang tersajikan dalam buah pisang, berikut urutan penyakit yang dapat dicegah dengan buah pisang, seperti dilansir dari berbagai sumber, diantaranya:

1. Mencegah Stroke

Kandunganpotasium pada pisang yang sudah matang dapat mencegah serangan stroke. Menurut penelitian makan pisang secara teratur dapat mengurangi 40% risiko kematian karena stroke.

2. Mencegah Tekanan Darah Tinggi

Pisang yang matang memiliki kandungan kalium yang tinggi, namun rendah natrium. Pisang merupakan makanan yang sempurna untuk mencegah tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Manfaat Bawang Putih Ternyata Banyak Diantaranya Mampu Menjaga Kesehatan Jantung

3. Menjaga kadar gula darah tetap stabil

Selain kalium, pisang juga kaya akan vitamin B6 yang berfungsi sebagai antibodi dan hemoglobin dalam darah. Vitamin B6 sangat penting dalam menjaga kadar gula darah tetap stabil.

4. Sebagai Sumber Energi

Dalam kandungan pisang, terdiri atas tiga jenis gula alami, yaitu, fruktosa, glukosa, dan sukrosa, yang dapat dengan cepat diubah menjadi energi. 

5. Mengurangi Resiko Batu Ginjal

Kandungan kalium pada pisang dapat mengurangi risiko batu ginjal yang berhubungan dengan ekskresi kalsium dalam urin.

Baca Juga: Harga Emas Hari Ini Jumat 01 Januari 2021 Ada Antam, Retro, Batik dan UBS

6. Anemia

Pisang mengandung zat besi, yang penting dalam memerangi anemia. Senyawa ini juga penting dalam pembuatan hemoglobin dalam tubuh.

7. Baik untuk Kesehatan Otak

Sekitar20% dari aliran darah tubuh dipompa ke jantung. Selain itu, otak juga memerlukan banyak energi dan oksigen untuk bekerja. Pisang dapat membantu meningkatkan kekuatan otak. 

8. Dapat Mengobati Luka pada Lambung

Pisang memiliki efek anti-asam yang menenangkan perut dan meredakan rasa perih di perut. pisang bisa melawan ulkus (luka berbentuk bulat atau oval yang terjadi pada lambung) dengan mengurangi keasaman dan iritasi pada lambung.

Baca Juga: 6 Obat Herbal Ini Berkhasiat Obati Berbagai Penyakit, Diantaranya Jahe dan Kunyit

9. Dapat Mengatasi Sembelit

Kandungan serat pada pisang yang sudah matang sangat tinggi sehingga dapat mengatasi Penyakit stroke.

Nah, itulah beberapa manfaat dari mengonsumsi buah pisang yang sudah matang bagi kesehatan tubuh.

Semoga bermanfaat.**

Editor: Emis Suhendi


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x