Manfaat Apel Buat Kesehatan Diantaranya Baik untuk Menjaga Jantung dan Diet

- 30 Desember 2020, 13:24 WIB
Ilustrasi, Buah apel yang mengandung banyak khasiat salah satunya baik untuk kesehatan jantung.*
Ilustrasi, Buah apel yang mengandung banyak khasiat salah satunya baik untuk kesehatan jantung.* /hellosehat.com

MANTRA PANDEGLANG - Manfaat apel bagi kesehatan ternyata banyak sekali diantaranya baik untuk mendapatkan kesehatan jantung.

Apel dapat juga dapat dikonsumsi dalam berbagai jenis olahan. Bisa dimakan begitu saja hingga diolah dalam berbagai varian, seperti selai atau pai apel.

Kandungan yang bisa kita temukan dalam satu buah apel antara lain karbohidrat, serat, vitamin C, vitamin A, vitamin K, kalium, mangan, polifenol, dan lain-lain.

Baca Juga: 7 Manfaat Kesehatan Gunakan Sleep Mask Ketika Tidur yang Jarang Diketahui

Dirangkum dari berbagai sumber berbagai kombinasi nutrisi apel bermanfaat untuk performa tubuh yang baik. Berikut 5 manfaat apel yang dapat meningkatkan kinerja tubuh:

1. Baik untuk diet tubuh

Sebuah studi dari National Center for Biotechnology Information (NCBI) menyatakan, orang yang makan apel sebelum makan akan lebih cepat kenyang dibandingkan mereka yang tidak makan apel.

Orang yang makan apel akan mengkonsumsi 200 kalori lebih sedikit dibandingkan mereka yang tidak makan apel.

Peneliti menyimpulkan bahwa apel membuat Anda lebih cepat kenyang karena mengandung serat dan volume meski kurang padat energinya. Selain itu, beberapa senyawa alami dalam buah apel dapat merangsang penurunan berat badan.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi


Tags

Terkini

x