Mampu Tingkatkan Kesehatan Mata, Inilah Manfaat Daun Brotowali yang akan Anda Dapatkan

8 Maret 2022, 17:50 WIB
Manfaat daun brotowali /*mantrapandeglang.com/Instagram @renatherasskincare_pemalang

MANTRA PANDEGLANG - Berikut ini manfaat daun brotowali bagi kesehatan yang harus anda ketahui.

Tanaman obat atau herbal sudah dikenal dan dipercaya masyarakat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit.

Salah satu yang terkenal di Indonesia adalah daun brotowali.

Baca Juga: Inilah Manfaat Daun Bidara untuk Kesehatan Tubuh Anda, Coba dan Rasakan Sendiri Khasiatnya

Daun brotowali bisa direbus, dijadikan jus atau bahkan tersedia dalam bentuk bubuk atau tablet di pasaran.

Jika diminum secara rutin, daun brotowali baik untuk kesehatan tubuh.

Lalu apa saja manfaat daun brotowali jika dikonsumsi?

Dirangkum mantrapandeglang.com dari berbagai sumber pada Selasa, 8 Maret 2022 berikut manfaat dari rutin mengkonsumsi daun brotowali bagi kesehatan tubuh.

1. Baik untuk pencernaan

Daun brotowali mampu mengobati masalah usus.

Jika anda menderita gangguan pencernaan, maka ambil setengah sendok teh bubuk daun brotowali campurkan dengan gula Jawa untuk mengobati sembelit.

2. baik untuk pasien diabetes

Daun brotowali diyakini bisa menstabilkan kadar gula darah.

Untuk meminumnya, pasien diabetes disarankan meminta saran dokter terlebih dahulu.

3. Mengatasi stres

Baca Juga: WASPADA! Ternyata Terlalu Banyak Makan Buah Pepaya Bisa Sebabkan Hal Ini bagi Kesehatan

Daun brotowali mampu membantu mengurangi stres mental dan juga kecemasan.

Kandungannya membantu menyingkirkan racun, meningkatkan memori, menenangkan dan sangat bagus untuk kesehatan.

4. Meningkatkan kesehatan mata

Tanaman brotowali membantu meningkatkan kejernihan penglihatan, namun konsultasikan dulu dengan dokter.

5. Melawan tanda-tanda penuaan

Daun brotowali mengandung sifat anti-penuaan yang membantu mengurangi bintik-bintik hitam, jerawat, garis-garis halus dan kerutan.

6. Meningkatkan imunitas

Daun brotowali dikemas dengan antioksidan yang memerangi radikal bebas dan menjaga sel-sel tetap sehat.

Daun brotowali membantu menghilangkan racun, membersihkan darah, melawan bakteri dan juga memerangi penyakit hati dan infeksi saluran kemih.

Demikian manfaat dari daun brotowali bagi kesehatan, semoga bermanfaat.***

 

Editor: Rina Karlina

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler