Kapan Kuota Belajar dari Kemendikbud Disalurkan? Ini Jadwal dan Jumlahnya

- 4 Maret 2021, 09:30 WIB
Ilustrasi kapan kuota belajar dari Kemendikbud disalurkan? Ini jadwal dan jumlahnya
Ilustrasi kapan kuota belajar dari Kemendikbud disalurkan? Ini jadwal dan jumlahnya /Marc Thele/Pixabay/ AmrThele

MANTRA PANDEGLANG - Kuota data internet untuk belajar akan kembali disalurkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Kemendikbud membuat kebijakan baru mengenai bantuan kuota internet tersebut, mulai dari volume hingga penggunaannya.

Jadwal penyalurannya akan dimulai pada bulan Maret 2021. Kabar yang dinanti-nanti oleh pelajar dan para pendidik sejak beberapa bulan lalu akhirnya telah diinformasikan.

Baca Juga: Kekurangan dan Kelebihan Bantuan Kuota Data Internet 2021 dari Kemendikbud

Baca Juga: Daftar Situs yang Tidak Bisa Diakses dengan Bantuan Kuota Internet Tahun 2021 dari Kemendikbud

Penggunaan batuan kuota data internet disampaikan oleh Mendikbud Nadiem Makarim lebih fleksibel dari tahun sebelumnya.

Pada tahun 2021 ini bantuan kuota data internet bisa digunakan untuk mengakses YouTube dan situs-situs lainnya dengan catatan bukan situs yang diblokir oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

Jadwal Penyaluran Bantuan Kuota Internet

Bantuan kuota data internet tahun 2021 akan disalurkan selama tiga bulan. Berikut jadwalnya:

Bulan I: 11-15 Maret 2021

Bulan II: 11-15 April 2021

Bulan III: 11-15 Mei 2021

Baca Juga: Kemendikbud Percepat Pencairan PIP, Ini Cara Cek Melalui Situs pip.kemdikbud.go.id, Ini Caranya

Baca Juga: Luncurkan Kampus Mengajar Saat Pandemi, Mendikbud Nadiem Tantang Mahasiswa

Pembatasan Akses

Paket kuota data internet tahun 2021 merupakan paket akses all network dengan pembatasan akses kepada:

  1. situs yang diblokir oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika, serta
  2. Twitter
  3. Instagram
  4. Facebook, dan
  5. Tiktok

Sejauh ini Kemenkominfo sudah memblokir lebih dari 20 situs dan platform, di antaranya adalah situs-situs yang menyajikan tontonan dari film bajakan dan platform mengenai investasi online.

Baca Juga: Segera Daftar Kampus Mengajar! Dapat Uang Saku Rp700 Ribu dan Penuhi 12 SKS

"Kabar gembiranya adalah karena ini kuota umum, YouTube sudah bisa digunakan karena kami mendengar dari banyak guru dan banyak murid-murid bahwa materi pembelajaran ada banyak dari YouTube juga," ujar Mendikbud Nadiem Makarim.

Volume Bantuan Kuota Data Internet

Pada tahun ini rinciannya adalah sebagai berikut:

  • Peserta didik PAUD sebesar 7 GB per bulan.
  • Peserta didik jenjang pendidikan dasar dan menengah sebesar 10 GB per bulan.
  • Pendidik PAUD dan jenjang pendidikan dasar dan menengah sebesar 12 GB per bulan.
  • Mahasiswa dan dosen sebesar 15 GB per bulan.

Baca Juga: Soshum Tidak Ada Matematika dan Mitos Lain Seputar Kuliah

Jika bantuan kuota belajar sama sekali tidak digunakan atau 0 byte maka pemberian bantuan kuota internet pada nomor tersebut akan dihentikan pada bulan ketiga. ***

Editor: Yuliana Kristianti


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah