5 Resep Menu Sahur Puasa Ramadhan, Praktis dan Menyehatkan

- 18 April 2021, 12:05 WIB
5 Resep Menu Sahur Puasa Ramadhan, Praktis dan Menyehatkan
5 Resep Menu Sahur Puasa Ramadhan, Praktis dan Menyehatkan /TikTok/@risaliaicha

Cara Membuat:

1. Goreng tempe yang telah dipotong dadu hingga kering atau garing. Angkat jika sudah matang, tiriskan.
2. Panaskan sedikit minyak kemudian tumis bawang yang telah dihaluskan hingga harum.
3. Tambahkan cabai rawit dan cabai merah besar ke dalamnya.
4. Tambahkan tempe yang telah digoreng, aduk rata.
5. Tambahkan garam, gula, kaldu ayam dan kecap manis secukupnya. Aduk rata dan masak hingga semua bahan matang.
6.Tambahkan daun bawang agar rasa sambal tempe kecap ini semakin mantap.
7.Sajikan selagi masih hangat bersama nasi putih dan lauk sayur lainnya.

4.Pepes Ayam Jamur

Bahan:

150 gram jamur tiram (suwir)
250 gram ayam
2 batang daun bawang (iris)
1 buah wortel (potong korek api)
8 lembar daun salam
4 batang serai (ambil putihnya, potong, memarkan)
6 buah cabai rawit (iris serong)
1 ruas lengkuas (memarkan)
2 butir telur (kocok)
2 lembar besar daun pisang

Bumbu halus:

Daun kemangi secukupnya
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
1 ruas kecil kunyit
Garam, gula, merica secukupnya

Cara Membuat:

1.Rebus ayam dan rendam jamur di air mendidih, lalu tiriskan.
2.Campurkan bumbu halus dengan ayam dan jamur hingga meresap (15 menit)
3.Campur semua bahan hingga merata dan tata di atas daun lalu bungkus dan kukus 25-30 menit.

Baca Juga: Intip Trik Hemat Listrik saat Setrika, Tagihan Ringan Tak Bengkak

Halaman:

Editor: Neng Tita Tania


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah