Jarang Diketahui, Inilah 8 Manfaat Buah Kedondong Bagi Kesehatan, Bisa Turunkan Resiko Penyakit Jantung

- 22 Februari 2022, 18:40 WIB
Manfaat buah kedondong bagi kesehatan
Manfaat buah kedondong bagi kesehatan /*//mantrapandeglang.com/Pixabay

MANTRA PANDEGLANG - Berikut ini 8 manfaat buah kedondong bagi kesehatan, salah satunya turunkan resiko penyakit jantung.

Buah kedondong terkenal dengan rasanya yang asam dan biasanya dijadikan sebagai salah satu campuran petis.

Tidak banyak yang mengetahui manfaat dan khasiat dari buah kedondong bagi kesehatan.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Drama Korea Ghost Doctor Episode 16, Bagaimana Nasib Para Dokter dan Hantu Koma?

Sebenarnya, kandungan yang terdapat dalam buah kedondong ini nampu mengatasi berbagai masalah gangguan kesehatan.

Apa saja manfaat mengkonsumsi buah kedondong bagi kesehatan?

Dirangkum mantrapandeglang.com dari berbagai sumber pada Selasa, 22 Februari 2022 berikut 8 manfaat buah kedondong bagi kesehatan.

1. Menurunkan resiko penyakit jantung

Kandungan vitamin C dan antioksidan dalam buah kedondong dapat mengurangi peradangan dan mencegah penyumbatan pembuluh darah yang bisa memicu penyakit jantung.

2. Meningkatkan imunitas tubuh

Buah kedondong merupakan salah satu buah yang baik dikonsumsi untuk memperkuat imunitas atau daya tahan tubuh anda.

Hal ini dikarenakan buah kedondong merupakan sumber antioksidan, vitamin C dan vitamin A.

Zat tersebut diketahui berperan penting dalam memelihara kesehatan dan fungsi sel darah putih yang berperan sebagai penunjang daya tahan tubuh anda.

3. Mengendalikan kolesterol

Vitamin C di dalam buah kedondong memiliki bebagai manfaat untuk kesehatan, salah satunya membantu menstabilkan kadar kolesterol dalam darah.

Vitamin C membantu metabolisme kolesterol di tubuh untuk menjadi asam empedu.

Setelah itu, kolesterol di dalam darah bisa menjadi stabil.

4. Menjaga kesehatan mata

Kedondong kaya akan vitamin A yang baik untuk kesehatan mata.

Dengan tercukupinya asupan Vitamin A resiko anda terkena gangguan penglihatan akan lebih rendah.

Buah kedodong juga mengandung antioksidan yang dapat mengurangi resiko terjadinya penyakit mata akibat penuaan seperti katarak akan degenerasi makula.

5. Menjaga kesehatan kulit

Kedondong mengandung antioksidan yang baik untuk mencegah kerusakan sel kulit anda akibat radikal bebas.

Vitamin C yang berperan penting dalam pembentukan kolagen yaitu protein yang berfungsi untuk menjaga kekuatan dan kelenturan kulit anda.

6. Membantu mengobati batuk

Buah kedondong memiliki khasiat mengobati batuk karena sifat antimikroba yang dimilikinya.

Anda dapat menyiapkan 2 atau 3 potong buah kedondong, kemudian parut dan peras airnya.

Tambahkan sedikit garam sebelum dikonsumsi sebanyak tiga kali sehari untuk membantu meredakan batuk.

Baca Juga: Rutin Konsumsi Timun Rebus, Ini Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh Anda, Salah Satunya Turunkan Berat Badan

7. Melancarkan pencernaan

Jika anda mengalami kesulitan buang air besar, cobalah untuk mengonsumsi buah kedondong.

Karena buah ini mengandung serat pangan yang dapat melancarkan pencernaan anda.

Buah kedondong juga dapat memadatkan tinja sehingga mampu mencegah dan mengatasi sembelit.

Kandungan serat antioksidan serta beragam vitamin dan mineral didalam buah kedondong juga dapat mencegah dari berbagai gangguan pencernaan lainnya seperti wasir dan divertikulitis.

8. Menurunkan berat badan

Buah kedondong mengandung serat pangan yang tinggi.

Karena makanan berserat tinggi ini akan dicerna lebih lambat di dalam tubuh sehingga dapat membuat anda kenyang lebih lama.

Jika anda sedang menjalani program diet, tidak ada salahnya untuk mengonsumsi lebih banyak makanan yang berserat misalnya kedondong.

Itulah 8 manfaat buah kedondong yang jarang diketahui, semoga bermanfaat.***

Editor: Ajeng R H

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini