Selain Menyehatkan, Berikut 5 Manfaat Melon hingga Perkuat Sistem Imun

- 1 April 2021, 14:20 WIB
Selain Menyehatkan, Berikut 5 Manfaat Melon hingga Perkuat Sistem Imun
Selain Menyehatkan, Berikut 5 Manfaat Melon hingga Perkuat Sistem Imun /Pixabay

Melon termasuk buah dengan vitamin C yang bermanfaat bagi imun tubuh. Menurut penelitian dalam jurnal Nutrients, vitamin C mempercepat perpindahan sel-sel imun ke area infeksi dan merangsang sel tertentu untuk memakan bakteri.

Vitamin C juga memperkuat sel imun yang melindungi jaringan tubuh dari kerusakan selama melawan kuman.

Agar sistem imun Anda lebih kuat dan tubuh senantiasa terlindungi dari infeksi, makanlah setidaknya satu potong melon setiap hari.

2. Memenuhi kebutuhan gizi ibu hamil

Selama kehamilan, ibu memerlukan asupan vitamin dan mineral yang lebih tinggi dari biasanya. Ibu hamil mungkin juga sedang tidak berada pada kondisi terbaiknya karena sistem imun yang cenderung lebih lemah.

Buah melon memiliki sejumlah manfaat nutrisi ibu hamil. Kalium pada buah ini membantu menjaga kesehatan pembuluh darah dan jantung, vitamin C memperkuat sistem imun, dan vitamin B6 mendukung pertumbuhan tulang belakang janin.

3. Manfaat melon untuk pencernaan

Buah melon dapat menjadi solusi bagi Anda yang susah buang air besar. Manfaat ini tidak lain berasal dari kandungan air dan serat pada melon.

Baca Juga: Cari Tahu! Apa itu April Mop, 1 April 2021 dan 7 Ide Menarik untuk Merayakannya

Asupan air dan serat akan membuat feses lebih berisi, tapi cukup lunak untuk dikeluarkan dari tubuh.

Halaman:

Editor: Neng Tita Tania

Sumber: PMJNews


Tags

Terkait

Terkini

x