Fast and Furious 9 Tayang Hari ini, Tyrese Gibson: Apa Jadinya Tanpa Paul Walker?

- 16 Juni 2021, 15:35 WIB
Fast and Farious
Fast and Farious /mantrapandeglang.com/IMDB

MANTRA PANDEGLANG – Penggemar film aksi, Fast and Furious 9 dijadwalkan tayang hari ini, Selasa, 16 Juni 2021 di CGV dan XXI.

Tentu fans Vin Diesel sangat gembira. Sosok yang melekat lewat tubuh kekar dan keberaniannya itu seakan tidak tertandingi. Bersama Paul Walker, keduanya menjadi icon Fast and Furious 9.

Hanya saja, Paul Walker terlebih dahulu pergi untuk selama-lamanya. Ia meninggal dalam kecelakaan mobil ketika pulang dari acara amal Reach Out Worldwide pada 30 November 2013.

Baca Juga: Manfaat dan Bahaya Kafein pada Kopi yang Jarang Orang Tahu

Satu kendaraan dengan Roger Rodas, keduanya mengendarai mobil Porsche Carrera GT 2005 yang disebut sebagai monster. Mobil itu melaju dengan kecepatan tinggi tanpa bisa dikendalikan hingga akhirnya menabrak tiang listrik dan meledak.

Carrera GT bukan mobil biasa. Ia diproduksi terbatas dan memiliki kekuatan 605 tenaga kuda (horsepower). Kecepatan maksimalnya mencapai 329 kilometer per jam.

Seperti dilansirmantrapandeglang.com dari USA Today pada Rabu, 16 Juni 2021, hasil investigasi polisi menyatakan faktor kecepatan yang tidak terkendali menjadi penyebab kecelakaan.

Keduanya meninggal sebelum pemadam kebakaran tiba di tempat. Tentu, kepergiannya menyisakan luka mendalam bagi penggemar dan sesama pemain Fast and Furious yang lain, terutama Tyrese Gibson.

Saat Vin Diesel absen pada di film Fast and Furious 2, perannya digantikan oleh Tyrese Gibson. Tak ayal, ia memiliki hubungan pertemanan yang lama dengan Paul Walker.

Baca Juga: 6 Makanan Ringan dan Minuman yang Menyehatkan Jantung, Teh Matcha Salah Satunya

“Hal pertama yang membuat kami kesulitan adalah, apa jadinya Fast and Furious 9 tanpa Walker?” ujar Gibson seperti dikutip mantrapandeglang.com dari Entertainment Daily pada Rabu, 16 Juni 2021.

“Tapi kami harus tetap bergerak maju. Menepis segala keraguan dan memastikan jika kami saling ada untuk yang lain,” sambungnya.

Peran Paul Walker memang tidak tertandingi. Ia dikenal piawai dalam dunia balap, meski akhirnya meninggal dalam berkendaraan.

Bagi penggemar Fast and Furious, barangkali film yang tayang hari ini menjadi momentum untuk mengenang Paul Walker. Setidaknya, meski ia tak lagi bermain di film ini, namanya begitu harum sebagai pembalap yang lihai mengemudikan mobil di jalanan.***

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih

Sumber: USA TODAY


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x