Harga dan Spesifikasi 10 Smartphone Samsung Terbaru 2021 Lengkap

- 12 Juli 2021, 05:16 WIB
Ilustrasi, Harga dan Spesifikasi 10 Smartphone Samsung Terbaru 2021 Lengkap
Ilustrasi, Harga dan Spesifikasi 10 Smartphone Samsung Terbaru 2021 Lengkap /pixabay/Gerd Altmann

4. Samsung Galaxy A32 5G

Macam HP Samsung terbaru adalah Samsung Galaxy A32 5G yang baru saja diluncurkan pada bulan mei lalu. Smartphone ini menjadi ponsel 5G murah dari Samsung yang dijual dengan harga Rp 3,9 jutaan saja. Samsung Galaxy A32 5G sebenarnya mengusung speifikasi yang tidak jauh beda dengan Galaxy A32 versi standar yang lebih dulu dijual di Indonesia.

Hanya saja, prosesor yang digunakannya sudah mendukung jaringan 5G, terutama band n40 dengan frekuensi 2,3 GHz yang digelar Telkomsel di Indonesia. Samsung Galaxy A32 5G ditenagai oleh prosesor MediaTek Dimensity 720 yang memang dirancang MediaTek untuk mengisi segmen ponsel kelas menengah.

Baca Juga: Daftar Harga Terbaru HP Samsung Galaxy A22 Sampai Galaxy A72 Lengkap

Berbeda dengan versi standar, layar ponsel 5G Samsung ini berjenis TFT berukuran 6,5 inci dengan resolusi HD+. Di sektor kamera, tipe HP Samsung terbaru ini mempunyai kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 48 MP, kamera ultra wide 8 MP, kamera makro, dan depth sensor 5 MP. Sedangkan kamera depannya beresolusi 13 MP.

5. Samsung Galaxy M12

Macam HP Samsung terbaru adalah Samsung Galaxy M12. Ponsel harga sejutaan ini mengusung layar berukuran 6,5 inci dengan resolusi HD+ dengan fitur dynamic refresh rate 90Hz. Samsung Galaxy M12 ditenagai oleh prosesor Exynos 850, RAM 3 GB/4 GB, memori internal 32 GB/64 GB, serta baterai 5.000 mAh dengan fast charging 15W.

Di sektor kamera, Galaxy M12 memiliki empat kamera belakang, yang terdiri dari kamera utama 48MP, kamera ultra wide 5MP, kamera depth 2MP, dan kamera macro 2MP. Sementara di depan mengandalkan kamera 8MP f/2.2 untuk selfie dan video call. Dengan harga berkisar Rp. 1,8 – Rp. 2 jutaan saja.

6. Samsung Galaxy A72

Macam HP Samsung terbaru adalah Samsung Galaxy A72. Dibanderol dengan harga mulai dari Rp 5,9 jutaan, Samsung menaruh harapan besar pada suksesor Galaxy A72 ini. Bagaimana tidak, smartphone ini menjadi versi tertinggi dari trio Galaxy A series yang diboyong ke Tanah Air.

Halaman:

Editor: Neng Tita Tania


Tags

Terkait

Terkini