Profil Lengkap: Usia, Agama, hingga Akun Instagram Markis Kido, Atlet Bulutangkis Berbakat Indonesia

- 15 Juni 2021, 07:54 WIB
Profil Lengkap: Usia, Agama, hingga Akun Instagram Markis Kido, Atlet Bulutangkis Berbakat Indonesia
Profil Lengkap: Usia, Agama, hingga Akun Instagram Markis Kido, Atlet Bulutangkis Berbakat Indonesia /[email protected]

 

MANTRA PANDEGLANG – Dunia bulutangkis Indonesia kembali berduka. Markis Kido dikabarkan meninggal dunia pada Senin, 14 Juni 2021 di usia 36 tahun.

Belum diketahui pasti penyebab meninggalnya Markis Kido, namun diduga atlet tersebut meninggal karena serangan jantung.

Markis Kido merupakan salah satu atlet bulutangkis ganda putra Indonesia yang berprestasi. Atlet bulutangkis ini berhasil membawa pulang medali emas pada Olimpiade 2008 di Beijing, Tiongkok.

Baca Juga: Resep Herbal Mencegah Gangguan Pencernaan ala Dr. Zaidul Akbar, Bisa Dibuat Sendiri di Rumah

Baca Juga: Biodata Dinar Candy, DJ Seksi yang Ditawari Jadi Istri Aldi Taher Lengkap Profil Agama, Umur, Profesi, Fakta

Warganet sempat dikagetkan oleh cuitan Twitter @YuniKartika73 yang mengabarkan bahwa sang atlet tersebut telah meninggal dunia.

“BREAKING NEWS! Telah meninggal dunia salah satu pebulutangkis terbaik tanah air ‘Markis Kido’, semoga amal ibadahnya diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa!! Amin, selamat jalan Markis Kido..,” tulis Yuni Kartika dalam cuitannya di Twitter.

Ketua Umum Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Agung Firman Sampurna, turut menyampaikan belasungkawanya dalam dalam cuitan Twitter @INABadminton.

“Meninggalnya Kido merupakan sebuah kehilangan besar bagi dunia bulutangkis Indonesia yang tengah menghadapi Olimpiade Tokyo. Untuk keluarga yang ditinggalkan, semoga diberi ketabahan,” tulis Ketua Umum PP PBSI.

Dikutip mantrapandeglang.com dari badmintonindonesia.org pada Selasa, 15 Juni 2021, diketahui bahwa Markis Kido yang akrab disapa Kido atau Uda ini meninggal dunia saat sedang berada di lapangan.

Kido berpulang ketika sedang bermain badminton di GOR Petrolin, Alam Sutera, Tangerang. Saat setengah pertandingan, Kido tiba-tiba terjatuh dan tak sadarkan diri.

Baca Juga: Jadwal Acara RTV, Selasa 15 Juni 2021, ada Sinema Ceria, Fire Truck, Tayo, BoBoiBoy dan Things Out Of The Box

“Saya duduk di pinggir lapangan melihat Kido terjatuh. Dan saya lari menolong. Dia tidak sadarkan diri dan mengorok,” ujar Candra Wijaya dalam unggahan tersebut.

Dirangkum mantrapandeglang.com dari berbagai sumber pada Senin, 14 Juni 2021, berikut profil lengkap Markis Kido pemain bulutangkis berbakat Indonesia.

Nama lengkap: Markis Kido
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 11 Agustus 1984

Usia: 36 tahun

Agama: Islam

Kewarganegaraan: Indonesia

Akun Instagram: @markis_kido11

Ayah Kandung: Djumharbey Anwar (alm)

Ibu Kandung: Yul Asteria Zakria

Saudara Kandung: Bona Septano dan Pia Zebadiah

Kini Markis Kido meninggalkan seorang istri yang bernama Richa Sari Pawestari dan dua orang putri yang masih kecil.***

Editor: Emis Suhendi


Tags

Terkait

Terkini