Kata Mutiara dan Ucapan Selamat Jumat Agung Lewat Pesan WhatsApp

- 2 April 2021, 07:30 WIB
Kata Mutiara dan Ucapan Selamat Jumat Agung Lewat Pesan WhatsApp
Kata Mutiara dan Ucapan Selamat Jumat Agung Lewat Pesan WhatsApp /PIXABAY/congerdesign

MANTRA PANDEGLANG - Jumat Agung yakni hari peringatan wafatnya Isa Al Masih atau Yesus Kristus. Jumat Agung sering dikenal sebagai Jumat Suci atau Jumat Paskah. Pada hari ini, umat Kristen dan Katolik mengenang peristiwa wafatnya Yesus di kayu salib.

Menjelang Jumat Agung ini, umat Kristen dan Katolik biasanya akan berpuasa dan bertobat atas pengorbanan yang menyebabkan Yesus disalibkan. Tahun ini Jumat Agung diperingati pada tanggal 2 April dan ditetapkan sebagai hari libur nasional.

Pada Jumat Agung kali ini tentunya Anda tidak mungkin bisa mengucapkan selamat Jumat Agung dengan secara langsung di masa pandemi COVID-19 ini, Anda juga tidak mungkin untuk bergerombol dan berkumpul.

Baca Juga: Jadwal Acara dan Link Nonton TV di RCTI Jumat 2 April 2021: Ada Ikatan Cinta dan Cegukan Bikin Kasmaran

Baca Juga: Jadwal Acara dan Link Nonton TV di Indosiar Jumat 2 April 2021: Ada Piala Menpora 2021 dan LIDA 2021 Top 56

Di masa pandemi ini Anda bisa mengirim pesan melalui ponsel atau mengirim ucapan dalam bentuk kartu ke orang-orang terdekat.

Dilansir mantrapandeglang.com dari berbagai sumber pada Jumat, 2 April 2021, bahwa peringatan Jumat Agung yang sakral menjadi momen terbaik untuk memperdalam perenungan, salah satunya dengan cara saling mengirimkan ucapan selamat memperingati Jumat Agung.

Berikut kata mutiara ucapan selamat Jumat Agung :

"Yesus Kristus menanggung semua dalam keheningan karena Dia menerima kita di dalam Dia. Semoga kita dapat berperilaku sama sepertiNya. Selamat merenungkan Jumat Agung."

"Jumat Agung itu indah karena mengingatkan kita bahwa Tuhan sangat menyayangi kita. Semoga Jumat Agung ini bisa Anda habiskan bersama keluarga dan orang yang Anda cintai."

Halaman:

Editor: Neng Tita Tania


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah