Bacaan Niat Puasa Ayyamul Bidh di Bulan Syaban, Beserta Anjuran dan Keutamaannya

- 26 Maret 2021, 07:00 WIB
Niat Puasa Ayyamul Bidh di Bulan Syaban
Niat Puasa Ayyamul Bidh di Bulan Syaban /Pixabay/Serdar_A

MANTRA PANDEGLANG - Malam Nisfu Sya’ban jatuh setiap tanggal 15 bulan Sya’ban. Di bulan ini jatuh pada hari Minggu, 28 Maret 2021 malam, hingga Senin, 29 Maret 2021. Malam Nisfu Sya’ban selalu diperingati dengan serangkaian ibadah tertentu seperti puasa ayyamul bidh.

Jadwal Puasa sunnah Ayyamul Bidh di bulan Syaban 1442 Hijriyah yaitu akan jatuh mulai besok atau bertepatan pada 27, 28, 29 Maret 2021.

Bagi umat Islam yang melaksanakan puasa sunnah ayyamul bidh juga bertepatan dengan malam Nisfu Syaban. Al-Syaikh Ibn 'Uthaymeen menjelaskan sebagai berikut :

"Diperbolehkan untuk berpuasa Ayyamul Bidh satu per satu atau secara terpisah. Contohnya berpuasa di awal bulan, di tengah, atau di akhir bulan. Segala puji bagi Allah, karena Rasulullah tidak menyebutkan hari tertentu."

Baca Juga: Bacaan Niat Zakat Fitrah, Hukum, Beserta Tata Caranya

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Ramadhan dan Doa Berbuka Beserta Terjemahannya

Ketika Aisyah ditanya: Apakah Rasulullah berpuasa tiga hari setiap bulan? Ia berkata: "YA".

Di bagian bulan manakah dia berpuasa?

Dia pun menjawab: Dia tidak akan peduli di tanggal berapa saja dia akan berpuasa. Akan tetapi tanggal 13, 14 dan 15 itu lebih baik, karena ini adalah Ayyamul Bidh.

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti


Tags

Terkait

Terkini