Anjuran Membaca Doa Sebelum dan Sesudah Wudhu, Lengkap Arab dan Terjemahan

30 Maret 2021, 22:23 WIB
Anjuran Membaca Doa Sebelum dan Sesudah Wudhu, Lengkap Arab dan Terjemahan /Azkaa Najmuts Tsaqib/portalkudus.com

MANTRA PANDEGLANG – Bacaan doa sebelum dan sesudah wudhu termasuk kedalam doa sehari-hari yang wajib diajarkan kepada anak sejak dini. Sebagai umat Islam, sebelum melaksanakan sholat diwajibkan untuk berwudhu terlebih dahulu.

Wudhu secara bahasa memiliki arti bersih atau indah. Lebih detail lagi, wudhu adalah kegiatan mensucikan bagian-bagian anggota tubuh untuk menghilangkan hadast kecil.

Sebelum mengerjakan sholat wajib maupun sunnah ataupun membaca Al-Quran, sebagai muslim diperintahkan untuk terbebas dari hadast kecil dan besar.

Baca Juga: Attack On Titan Season 4 Episode 17: Dijadwalkan Rilis Musim Dingin 2022 dengan A Cour Baru!

Baca Juga: Nadiem Makarim Menegaskan: Sekolah Harus Luring Kembali Tahun ini

Kemudian, selain hadast kecil ada juga hadast besar, untuk membersihkannya umat Islam diperintahkan mandi junub, sedangkan untuk membersihkan diri dari hadast kecil, dianjurkan dengan berwudhu.

Kewajiban Wudhu bagi Umat Muslim

Wudhu masuk kepada salah satu syarat sah shalat. Allah SWT berfirman di dalam Al-Qur’an surat Al-Maidah ayat 6:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا إِذَا قُمْتُمْ إِلَى الصَّلَاةِ فَاغْسِلُوا وُجُوهَكُمْ وَأَيْدِيَكُمْ إِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوا بِرُءُوسِكُمْ وَأَرْجُلَكُمْ إِلَى الْكَعْبَيْنِ
Artinya:“Wahai orang-orang yang beriman, jika kalian ingin melaksanakan shalat, basuhlah wajah dan tangan kalian sampai ke siku, dan usaplah kepala kalian dan (basuhlah) kaki kalian sampai kedua mata kaki,” (Q.S. Al-Maidah: 6).

Ayat di atas menjelaskan bahwa umat Islam hendaknya membasuh bagian-bagian anggota tubuh dengan berwudhu sebelum mengerjakan sholat. Dalam berwudhu pun ada adab yang harus dipahami. Untuk itu, umat Islam diwajibkan agar mengetahui dan mengerti bacaan doa sebelum wudhu (niat wudhu), urutan berwudhu, dan doa sesudah wudhu.

Membaca doa sebelum dan sesudah wudhu ialah bagian dari ibadah saat berwudhu. Hal ini tentu tidak boleh disepelekan begitu saja karena menjadi penentu syah atau tidaknya sholat.

Baca Juga: Sedang Tayang Konser Rahasia Cinta TRANS 7 Selasa, 30 Maret 2021

Berwudhu juga memiliki banyak keutamaan, seperti membuat hati menjadi tenang hingga wajah berseri-seri karena dibasuh oleh air suci sebelum beribadah.

Doa Sebelum Wudhu

Berikut ini adalah bacaan doa sebelum wudhu yang dapat kita amalkan.

نَوَيْتُ الْوُضُوْءَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ اْلاَصْغَرِ فَرْضًا ِللهِ تَعَالَى
“Nawaitul whudu-a lirof’il hadatsil ashghori fardhon lillaahi ta’aalaa”

Artinya:“Saya niat berwudhu untuk menghilangkan hadast kecil fardu (wajib) karena Allah ta’ala”

Doa sebelum wudhu dibaca tepat pada saat setelah mengucapkan basmallah. Kemudian, lanjut dengan membasuh anggota tubuh sesuai urutan tata cara berwudhu.

Doa Sesudah Wudhu

Setelah selesai, dianjurkan juga untuk membaca doa sesudah wudhu. Berikut bacaan doa sesudah wudhu:

اَشْهَدُاَنْ لَااِلٰهَ اِلَّا اللّٰهُ وَحْدَهُ لَاشَرِيْكَ لَهُ. وَاَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدًاعَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ. اَللّٰهُمَّ اجْعَلْنِىْ مِنَاالتَّوَّابِيْنَ، وَجْعَلْنِيْ مِنَ الْمُتَطَهِّرِيْنَ، وَجْعَلْنِىْ مِنْ عِبَادِكَ الصَّالِحِيْنَ
“Asyhadu allaa ilaaha illallaah wahdahu laa syariikalahu. Wa asyhadu anna Muhammadan’abduhu wa rasuuluhu. Allahumma-j ‘alnii minattawwaabiina waj ‘alnii minal mutaththohiirina waj ‘alnii min ‘ibaadikashshaalihiin.”

Artinya:“Saya bersaksi tiada Tuhan melainkan Allah Yang Esa , tiada sekutu bagi-Nya. Dan saya bersaksi bahwa Nabi Muhammad adalah hamba-Nya dan utusan-Nya. Yaa Allah jadikanlah saya orang yang ahli taubat, dan jadikanlah saya orang yang suci, dan jadikanlah saya dari golongan hamba-hamba Mu yang shaleh.”

Sunnah-Sunnah Wudhu

1. Membaca basmallah
2. Membasuh kedua telapak tangan hingga pergelangan tangan
3. Berkumur-kumur
4. Membersihkan rongga hidung
5. Membasuh jenggot bagi laki-laki agar air mengenai kulit yang tertutupi jenggot

6. Membasuh sela-sela jari tangan
7. Mengusap semua bagian kepala dengan air
8. Mengusap kedua telinga bagian luar maupun dalam
9. Membasuh sela-sela jari kaki
10. Membasuh atau mengusap anggota wudhu sebanyak 3 kali
11. Mendahulukan bagian yang kanan dibandingkan yang kiri

Baca Juga: Jarang Diketahui, Berikut 7 Manfaat Alpukat untuk Kesehatan, Salah Satunya Cegah Risiko Kanker

Baca Juga: Cara Buat Pasta Zucchini Mudah dan Enak, Berikut Bahan dan Cara Membuatnya

12. Memperpanjang basuhan di sebagian kepala bagian depan, sebelah atas siku serta mata kaki
13. Tidak berlebihan dalam menggunakan air
14. Menghadap kiblat
15. Tidak berbicara saat berwudhu
16. Membaca doa setelah berwudhu
17. Doa Sesudah Wudhu

Demikian bacaan doa sebelum dan sesudah wudhu lengkap Bahasa arab dan terjemahan dan sunnah berwudhu.***

Editor: Neng Tita Tania

Tags

Terkini

Terpopuler