Suka Makan Pedas di Malam Hari, Hati-hati Ini Dampak Buruk Bagi Kesehatan

5 Mei 2021, 03:27 WIB
Suka Makan Pedas di Malam Hari, Hati-hati Ini Dampak Buruk Bagi Kesehatan /Diana A/Pixabay Free-photos

MANTRA PANDEGLANG - Sebagian orang menjadikan kebiasaan mengonsumsi makanan pedas di malam hari.

Meskipun hal tersebut dianggap wajar, namun mengonsumsi makanan pedas di malam hari bukanlah kebiasaan baik, bahkan akan berdampak pada kesehatan.

Bagi orang yang sehat, boleh-boleh saja mengonsumsi makanan pedas di malam hari, namun bagi Anda yang menderita penyakit maag, mengonsumsi makanan pedas bisa menyebabkan serangan maag mudah muncul.

Baca Juga: Ingin Rezeki Lancar dan Berkah, Coba Lakukan 10 Amalan Ini

Bahkan, dalam beberapa kasus, mengonsumsi makanan pedas bisa menyebabkan luka pada lambung yang tentu bisa berbahaya bagi kesehatan.

Lantas, apa saja dampak buruk mengonsumsi makanan pedas di malam hari untuk kesehatan?

Mengutip dari berbagai sumber, berikut ini adalah beberapa dampak buruk tersebut, yaitu sebagai berikut:

1. Rentan lelah fisik dan mental

Dampak buruk makan tengah malam diantaranya, yakni tubuh rentan mengalami lelah fisik dan mental.

Pada saat Anda tidur setelah makan tengah malam, tubuh masih dalam posisi mencerna makanan dan menguras energi.

Hal tersebut dapat membuat seseorang mengalami kelelahan dan merasa kekurangan energi seperti habis melakukan aktivitas fisik.

2. Gangguan pencernaan

Dampak buruk makan di malam hari lainnya yaitu dispepsia atau sakit perut. Gejala dispepsia berupa rasa begah di perut, mual, atau perut terasa nyeri.

Selain makan tengah malam, dispepsia bisa disebabkan makan terlalu cepat, berlebihan, makanan berlemak dan berminyak, makanan terlalu pedas, minum asupan tinggi kafein, alkohol, dan soda.

Gangguan pencernaan perlu dibawa ke dokter apabila berlangsung lebih dari dua minggu.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2021, Cocok Dibagikan Melalui WhatsApp, Instagram, Facebook

3. Susah tidur

Selain berdampak pada gangguan pencernaan, bahaya makan tengah malam lainnya adalah memicu susah tidur.

Gangguan pencernaan sebelum tidur dapat membuat seseorang jadi susah tidur. Selain susah tidur, makan terlalu dekat dengan jadwal istirahat juga bisa menurunkan kualitas tidur.

Akibatnya, tidur Anda jadi tidak nyenyak dan sulit memasuki fase tidur dalam atau terlelap.

Kondisi ini bisa membuat tubuh rasanya kurang istirahat dan jadi pusing keesokan harinya.

4. Meningkatkan berat badan

Sebuah penelitian menjelaskan, makan tengah malam berpotensi meningkatkan berat badan, kadar gula darah, dan kolesterol.

Ketiganya bisa jadi pemicu penyakit kronis seperti diabetes, penyakit jantung, dan stroke.

Dalam studi kecil itu, ahli mengamati sembilan orang dewasa yang makan tiga kali kali sehari, serta diberi kudapan dua kali sehari setiap siang dan tengah malam.

Setelah delapan minggu, ahli menemukan berat badan mereka bertambah, metabolisme lemak lebih sedikit, kadar gula darah meningkat, dan kadar kolesterol trigliserida meningkat.

Baca Juga: HigeHiro Episode 6: Tanggal Rilis, Pratinjau, Berikut Cara Nonton Online Anime

5. Mengacaukan pola makan

Bahaya makan tengah malam yang tak boleh disepelekan lainnya yakni mengacaukan pola makan selanjutnya.

Makan tengah malam praktis dapat mengurangi rasa lapar keesokan harinya. Sehingga Anda bisa melewatkan sarapan pagi, yang tentu akan berdampak buruk bai kesehatan.

Itulah beberapa dampak buruk makan pedas di malam hari, semoga bermanfaat.***

Editor: Emis Suhendi

Tags

Terkini

Terpopuler