Kunci Jawaban PPKn, Bahasa Indonesia dan Matematika Tematik Tema 4 Kelas 3 SD MI Kurikulum 2013 Edisi 2017

17 Desember 2021, 21:15 WIB
Kumpulan kunci jawaban dan soal UAS PAS Tematik Tema 4 kelas 3 SD MI Kurikulum 2013 dilengkapi kunci jawaban Bahasa Indonesia dan Matematika /*/mantrapandeglang.com/Buku Tematik Tema 4 kelas 3 SD MI

MANTRA PANDEGLANG - Kumpulan soal UAS PAS Tematik Tema 4 Kewajiban dan Hakku kelas 3 SD MI semester ganjil Tahun Ajaran 2021

Kumpulan soal UAS PAS Tematik Tema 4 Kewajiban dan Hakku kelas 3 SD MI ini dibuat dalam soal pilihan ganda dengan kunci jawaban terlengkap 2021.

Kumpulan soal UAS PAS Tematik Tema 4 kelas 3 SD MI ini telah sesuai dengan materi pada semester ganjil dengan acuan Kurikulum 2013 Edisi 2017.

Adapun salah satu materinya yaitu PPKn, IPA, IPS, Bahasa Indonesia hingga Matematika terbaik.

Penasaran seperti apa soalnya? Yuk simak soal dan kunci jawaban Tematik di bawah ini.

Dilansir mantrapandeglang.com dari buku.kemdikbud.go.id, berikut soal dan kunci jawaban kelas Tematik Tema 4 kelas 3 SD MI.

Soal Pilihan Ganda UAS PAS Tematik Tema 4 Kelas 3 SD MI

PPKn

1. Manusia memiliki hak yang sebebas-bebasnya tetapi harus.....
a. memperhatikan hak orang lain
b. membohongi hak orang lain
c. memperlihatkan hak itu kepada orang lain
d. dipergunakan untuk kepentingan sendiri

Jawaban: A

2. Menghargai hasil karya orang lain menunjukan sikap
a. cinta tanah air dan bangsa
b. menghormati hak-hak orang lain
c. tidak memaksakan kehendak orang lain
d. menjunjung tinggi nilai kemanusiaan

Jawaban: B

3. Sebelum menuntut hak yang kita miliki, maka sebelumnya kita harus melaksanakan
a. Kemandirian
b. Kepatutan
c. Kewajiban
d. Kebaikan

Jawaban: C

4. Santi sering mendapat peringkat satu di kelas namun ia tetap rendah hati.
Arti ungkapan rendah hati adalah tidak ...
a. pintar
b. baik
c. angkuh
d. sombong

Jawaban: D

Bahasa Indonesia

5. Sebaiknya lingkungan kita harus dijaga agar tetap lestari. Kalimat di atas termasuk …
a. tanggapan
b. Larangan
c. saran
d. perintah

Jawaban: C

6. rani menjadi buah hati ibunya.
Arti ungkapan buah hati adalah anak ...
a. pertama
b. kesayangan
c. Kecil
d. Besar

Jawaban: B

7. Ibu membuat kue cucur sangat terlalu manis, sehingga tak enak dimakan.
Kalimat tersebut akan menjadi efektif dihilangkan kata …
a. Dihilangkan kata “membuat”
b. Dihilangkan kata “sangat”
c. Dihilangkan kata “cucur”
d. Dihilangkan kata “enak”

Jawaban: B

8. Penjelasan yang berupa tata cara melakukan sesuatu adalah....
a. dosis
b. saran
c. pendapat
d. Petunjuk

Jawaban: D

IPA

9. sebutkan 3 makanan yang mengandung karbohidrat?
a. nasi, sagu, martabak
b. roti, cilok, ketela
c. timun, gandum, bakso
d. pisang hijau, kacang-kacangan, dan kentang

Jawaban: D

Matematika

10. Lani dan ibunya ingin berkunjung ke rumah tetangga baru mereka. Ibu membuat kue bawang untuk dibawa. Jumlah kue bawang ibu sebanyak 880 batang. Ibu meletakkan kue bawang ke
dalam delapan buah toples. Masing-masing toples berisi kue bawang yang sama banyak.

Berapa isi kue bawang di masing-masing toples?
a. 110 batang
b. 120 batang
c. 130 batang
d. 125 batang

Jawaban: A

11. Lani membantu Beni menghitung buah rambutan. Rambutan yang tersedia ada 500 buah. Bila Beni berbagi kepada sepuluh tetangga, berapa banyak rambutan yang diterima masing-masing
tetangga?
a. 50 rambutan
b. 60 rambutan
c. 40 rambutan
d. 80 rambutan

Jawaban: A

Nah, adik-adik itulah bocoran soal UAS PAS Tematik Tema 4 kelas 3 SD MI yang telah dilengkapi dengan kunci jawaban.

Semoga dengan adanya prediksi soal UAS PAS ini dapat membantu adik-adik mendapatkan nilai UAS PAS semester ganjil Tahun Ajaran 2021-2022 yang memuaskan.

Disclaimer: Prediksi soal dan kunci jawaban soal UAS PAS Tematik Tema 4 kelas 3 SD MI ini berada di bawah bimbingan guru berkompeten dan ahli di bidangnya Nani Supartini, S.Pd. Lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).***

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih

Tags

Terkini

Terpopuler