Kumpulan Puisi Hari Ayah Sedunia 19 Juni 2022, Singkat dan Penuh Makna, Bisa Dibagikan via WhatsApp

- 19 Juni 2022, 15:40 WIB
Kumpulan Puisi Hari Ayah Sedunia 19 Juni 2022, Singkat dan Penuh Makna, Bisa Dibagikan via WhatsApp
Kumpulan Puisi Hari Ayah Sedunia 19 Juni 2022, Singkat dan Penuh Makna, Bisa Dibagikan via WhatsApp /pixabay

MANTRA PANDEGLANG - Berikut kumpulan puisi singkat dan penuh makna Hari Ayah Sedunia 19 Juni 2022.

Hari Ayah Sedunia diperingati setiap tanggal 19 Juni 2022 setiap tahunnya dan banyak kegiatan uang bisa kita lakukan, salah satunya membacakan puisi.

Sebagai seorang anak tentu kita mengucapkan banyak terima kasih atas semua jasa ayah kita, terutama di Hari Ayah Sedunia 19 Juni 2022 ini.

Baca Juga: 10 Quotes Ucapan Terima Kasih untuk Ayah di Hari Ayah Sedunia 19 Juni 2022, Bikin Mata Berkaca-kaca

Nah, berikut kumpulan puisi Hari Ayah Sedunia, singkat dan penuh makna yang bisa kamu bacakan langsung atau dibagikan via WhatsApp pada 19 Juni 2022 ini.

Dirangkum mantrapandeglang.com dari berbagai sumber pada Minggu, 19 Juni 2022 berikut kumpulan puisi singkat dan penuh makna untuk peringatan Hari Ayah Sedunia 19 Juni 2022.

1. Untukmu ayah

Oleh: Inco

Ketika ku menulis puisi ini untukmu ayah
Lama ku terhenti disetiap baitnya
Tak kuasa menahan tetes air mata
Jatuh menjuntai dalam balutan pena

Kalian bagai kata senyuman pagi
Secercah pancaran sang illahi
Harum bagai bunga semerbak mewangi
Bagai kejora yang menerangi mayapada malam hari

Saat mengingat senyummu
Adalah semangatku
Ayah, kau begitu lelah
Bekerja keras demi kami
Disetiap peluhmu, letihmu
Semoga tuhan memberikan keberkahan serta syurga untukmu

Ada banyak sekali pengorbananmu untukku
Dan ku tak mampu membalasnya
Sabda do'a selalu bergema
Arsy langit selalu ku ketuk
Semoga tuhan menempatkannya
Di tempat yang selayaknya
Sebagai hadiah terindah baginya
Diatas pusara ku rindu keberadaannya.

Baca Juga: Nonton Sinetron Cinta Setelah Cinta Episode 19 Juni 2022 Hari Ini : Starla Panik Arya Tak Sadarkan Diri

2. Ayah

Oleh: Inco

Ayah, apa kabarmu disana ?
Ayah, apa kamu ingat gadis kecilmu?
Ayah, aku sudah tumbuh dewasa tanpa dirimu
Ayah, aku rindu

Ayah,
Aku punya beberapa memori yang melekat tentangmu
Untuk teman ketika kurindu, tapi ku tau itu terlalu sedikit
Karena disaat kita berpisah,
Aku masih terlalu kecil untuk mengingat semua memori yang pernah kita lewati

Ayah, apakah engkau tau?
Aku sering kali menitikkan air mata disaat melihat teman-teman datang bersama papa mereka,
Tertawa bahagia,menggelayut manja dengan lelaki yang paling berharga dalam hidup mereka
Ayah, apa engkau tau? Betapa sulitnya menjalani hari hari tanpa dirimu
Ayah, Begitu banyak masalah yang mewajibkan ku dewasa sebelum waktunya

Ayah,
Aku rindu didekapmu saat aku ingin tertidur
Aku rindu jalan jalan sore denganmu
Aku rindu dengan kejahilanmu untung membangunkan ku dari tidur
Aku rindu dengan omelanmu saat aku nakal

Ayah,
Aku selalu berdoa kepada ALLAH
Aku meminta kepada NYA agar engkau mendapatkan surganya
Aku meminta supaya ayah datang kedalam mimpiku walaupun sebentar
Ayah, bahagia selalu ya disana, doakan aku untuk kuat menjalani kerasnya dunia tanpa dirimu.

Demikian itulah puisi singkat dan penuh makna peringatan Hari Ayah Sedunia 19 Juni 2022.***

Editor: Ina Herlina


Tags

Terkait

Terkini

x