Rayakan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 H dengan Kata-kata Ucapan yang Bisa Anda Bagikan di Media Sosial

- 5 Agustus 2021, 12:00 WIB
Rayakan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 H dengan Kata-kata Ucapan yang Bisa Anda Bagikan di Media Sosial
Rayakan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 H dengan Kata-kata Ucapan yang Bisa Anda Bagikan di Media Sosial /twibbonize.com/

MANTRA PANDEGLANG - Berikut 20 kata-kata ucapan selamat tahun baru Islam 1 Muharram 1443 H yang cocok anda bagikan di media sosial

Tahun Baru Islam kali ini jatuh pada tanggal 10 Agustus 2021. mari saling menghargai untuk memperingati Tahun Baru Islam ini, dengan mengirimkan berbagai kata-kata ucapan selamat Tahun Baru Islam 1443 H kepada keluarga dan orang terdekat.

Ada banyak cara yang bisa anda lakukan untuk memperingati Tahun Baru Islam ini. Salah satunya dengan memberi ucapan, serta doa yang berisikan harapan-harapan positif.

Baca Juga: Spoiler Anime Tantei Wa Mou Shindeiru Episode 6, Link Nonton dan Jadwal Tayang

Berikut kata-kata ucapan selamat tahun baru Islam 1 Muharram 1443 H, sebagaimana yang telah mantrapandeglang.com rangkum dari berbagai sumber pada Kamis 5 Agustus 2021.

1. Hari yang baru selalu diiringi dengan suasana haru. Tidak terasa, hari demi hari telah pergi dan berganti. Maka di penghujung malam ini, izinkan aku meminta maaf atas segala khilaf yang kulakukan. Semoga di tahun baru ini akan menghadirkan warna baru untuk diri yang lebih baik lagi. Selamat Tahun Baru Islam 1443 H.

2. Muharram adalah bulan permulaan. Padanya ada awal dari kebangkitan. Jadi sudah semestinya kita selalu berbenah menyiapkan diri yang baru. Selamat Tahun Baru Islam 2021, semoga berkah senantiasa berlimpah dan hati akan lebih tergugah untuk beribadah lebih khusyuk.

3. Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 H, semoga di tahun ini kita bisa mendapatkan keberkahan hidup dan rezeki melimpah.

4. Selamat Tahun Baru Islam 2021. Semoga semua kebaikan yang kita lakukan di belakang akan senantiasa dicatat dalam buku amal yang baik dan menjadikan kita sebagai umat yang beruntung.

Baca Juga: Spoiler Jujutsu Kaisen Chapter 154: Mantra Kirara Terungkap, Yuuji Menjadi Ayam Aduan?

5. Selamat Tahun Baru Islam 1443 H, semoga semakin bertambah keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT, damai selalu NKRI.

6. Marilah kita jadikan awal tahun baru Hijriyah sebagai ajang untuk mempertebal iman, memperbanyak ibadah, dan membiasakan diri berbuat baik demi meraih ridho Allah SWT.

7. Selamat 1 Muharram 1443 Hijriyah. Marilah kita songsong Tahun Baru Islam ini dengan saling memaafkan segala kesalahan selama satu tahun kebelakang.

8. Selamat Tahun Baru Islam 2021 semoga kita semua dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan di tahun baru ini.

9. Kami mengucapkan, Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 H . Semoga kita semua dapat Hijrah menuju kehidupan dan amal yang jauh lebih baik.

10. Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 H, marilah menuju awal yang baik untuk memperbaiki ibadah dan menjemput berkah.

Baca Juga: Jelang 1 Muharram 1443 H: Inilah Keutamaan Bulan Allah bagi Para Nabi, Khususnya 10 Assyura

11. Sambut tahun baru Hijriyah dengan berhijrah menuju cahaya Islami dan segala kebaikan. Semoga Tahun Baru Islam ini Allah melimpahkan banyak rezeki dan panjang umur yang barokah.

12. Kami menghaturkan Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 H. Semoga kita senantiasa dapat berhijrah menuju kehidupan dan pengamalan yang lebih baik.

13. Selamat Tahun Baru Islam 2021 untuk para kaum muslimin semua. Semoga tahun ini membawa kedamaian, kemakmuran, kebahagiaan, dan keberkahan yang melimpah. Aamiin

14. Sambil menengadahkan tangan untuk berdoa, semoga Tahun Baru Islam kali ini membawa keberkahan melimpah untuk Anda. Semoga Allah senantiasa melindungi kita di kehidupan dunia dan akhirat kelak.

15. Dunia yang dipenuhi panggung sandiwara, menipu dir akan keindahan surgawi. Waktu terlewati tanpa terasa. Dan kini hadir dari yang kita nantikan. Selamat tahun baru hijriyah untuk saudara tercinta.

16. Esensi dari Tahun Baru Islam adalah hijrah dari hal buruk menuju hal positif. Semoga kita senantiasa diberi kemudahan untuk melakukan segala hal baik pada tahun baru ini. Selamat tahun baru Hijriyah untuk semua saudaraku. Selamat datang Tahun Baru Islam 1443 H.

Baca Juga: Tokyo Revengers chapter 218: Kekuatan yang Tidak Terduga, Kapan Rilis?

17. Semoga Allah jadikan tahun ini dipenuhi dengan bynga kebaikan yang harumnya dapat menyejukkan amal ibadah untukku, keluargaku, dan saudara-saudaraku sekalian.

18. Mari kita sambut Tahun Baru Islam 2021 dengan tekad menjadi sosok khalifah untuk kebermanfaatan alam semesta.

19. Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 H. Semoga Anda dan keluarga diberikan rahmat dan berkah melimpah dari Allah SWT sepanjang tahun baru ini.

20. Selamat tanggal 1 Muharram 1443 H. Mari kita jadikan ini sebagai momentum untuk saling bermaafan atas masa lalu dan berdamai satu sama lain di masa sekarang hingga masa depan.***

Editor: Andi syahidan


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah