Kasus Asusila BTR Branz Semakin Memanas, CEO Bigetron Esports Angkat Bicara?

- 8 Mei 2021, 10:39 WIB
Kasus Asusila BTR Branz Semakin Memanas, CEO Bigetron Esports Angkat Bicara?
Kasus Asusila BTR Branz Semakin Memanas, CEO Bigetron Esports Angkat Bicara? /

MANTRA PANDEGLANG - Kasus BTR Branz semakin memanas, setelah dikabarkan berbuat perilaku tak senonoh dengan seorang wanita yang sampai saat ini belum diketahui namanya. 

Kejadian tersebut viral ketika BTR Branz sedang melakukan live streaming Mobile Legend, lalu terdengar dalam video tersebut desahan seorang wanita yang diduga sebagai perbuatan asusila.

Mengetahui hal tersebut, CEO Bigetron Esports, Edwin Chia langsung mengklarifikasi terkait masalah Branz.

Baca Juga: RRQ Xin Marah hingga Banting HP iPhone 11 dan PC karena Foto Prewed Nikah Tersebar, Berikut Alasannya

Baca Juga: My Hero Academia Chapter 311 Teori: Cerita Manga akan Fokus pada Siswa UA untuk Sementara

Melalui acara Planet Esports, Edwin mengatakan bahwa Ia dan beberapa petinggi Bigetron Esports langsung mengadakan urgent meeting.

Untuk membahas masalah terkait Branz. Ia mengatakan bahwa tidak butuh sejam bagi manager dan general manager untuk memutuskan sanksi bagi Branz.

Lebih lanjut, Edwin mengakui bahwa tindakan dari Branz ini memang sudah tidak bisa ditutupi lagi. Selain itu, sang pemain kabarnya juga telah merasa berasalah atas tindakan yang Ia lakukan.

"Branz justru langsung sadar salah sih dan langsung minta maaf" ujar Edwin Chia dikutip mantrapandeglang.com melalui acara Planet Esports.

Untuk itu, saat ini Branz sudah dipastikan tidak akan tampil di MSC 2021 dan akan direhatkan selama sebulan dari media sosial serta scene kompetitif Mobile Legends.

Halaman:

Editor: Neng Tita Tania


Tags

Terkait

Terkini