Anjuran Menikah di Bulan Syawal Lengkap Keutamaan dan Pahala yang akan Didapatkan

- 6 Mei 2022, 12:00 WIB
Anjuran Menikah di Bulan Syawal Lengkap Keutamaan dan Pahala yang akan Didapatkan
Anjuran Menikah di Bulan Syawal Lengkap Keutamaan dan Pahala yang akan Didapatkan /pexels.com/Danu Hidayatur Rahman

Rasulullah SAW bersabda: "Ada tiga macam orang yang berhak memperoleh pertolongan dari Allah, yaitu orang yang nikah karena menghendaki kesucian, budak mukatab yang bertekad melunasinya, dan orang yang berperang di jalan Allah." (Hadis riwayat imam Ahmad, Imam Turmuzi, Imam Nasai, dan Imam Ibnu Majah).

Ternyata, kebiasan masyarakat di Indonesia memilih menikah di bulan syawal itu mengacu pada hadits sahih dari Sayyidatina Aisyah radhiyallahu'anha berkata :

تَزَوَّجَنِي رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فِي شَوَّالٍ وَبَنَى بِي فِي شَوَّالٍ فَأَيُّ نِسَاءِ رَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ كَانَ أَحْظَى عِنْدَهُ مِنِّي

Artinya: "Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam menikahiku pada bulan Syawwal dan berkumpul denganku pada bulan Syawwal, maka siapa di antara istri-istri beliau yang lebih beruntung dariku?” ( HR Muslim no. 2551, At-Tirmidzi no. 1013, An-Nasai no. 3184, Ahmad no. 23137).

Tujuan mulia Rasulullah SAW menikahi ‘Aisyah di bulan Syawwal adalah untuk menepis anggapan bahwa menikah di bulan Syawwal adalah kesialan dan tidak membawa berkah.

Hal ini tidak dibenarkan karena merupakan keyakinan dan aqidah Arab Jahiliyah yang beranggapan bahawa di bukan syawal akan sial dan seperti halnya unta betina yang mengangkat ekornya (syaalat bidzanabiha).

Orang jahiliyah beranggapan bahwa menikah di bulan Syawal adalah tanda unta betina tidak mau dan enggan untuk menikah, sebagai ciri penolakan unta jantan yang mendekat.

Maka orang jahiliyah beranggapan para wanita juga menolak untuk dinikahi dan para walipun enggan menikahkan putri mereka.

Namun, anggapan tersebut ditepis oleh Rasulullah SAW ketika menikahi Sayidah Aisyah di bulan Syawal.

Baca Juga: Keutamaan Puasa 6 Hari di Bulan Syawal 1443 H, Rasakan Kenikamatan Luar Biasa

Halaman:

Editor: Ajeng R H


Tags

Terkait

Terkini

x