Mengenal Keutamaan Sholat Tasbih Lengkap dengan Tata Caranya

- 29 Maret 2021, 08:25 WIB
Ilustrasi sholat.
Ilustrasi sholat. /Pexels./Michael Burrows

MANTRA PANDEGLANG - Apa Itu Sholat Tasbih dan Bagaimana Cara Melakukannya?
Sholat tasbih merupakan sholat sunah yang dianjurkan Nabi Muhammad SAW, dilakukan dengan memperbanyak bacaan tasbih.

Tasbih sendiri merupakan kalimat pujian kepada Allah SWT.

Berikut adalah kalimat tasbih :

Subhanallah, walhamdulillah, wa laailaha illallah, wallahu akbar.

Artinya :
“Maha Suci Allah, segala puji bagi Allah, dan tiada Tuhan selain Allah, dan Allah Maha Besar"

Baca Juga: Bunga Telang Kaya Manfaat, Bisa Jadi Teh! Ikuti Cara Mudah Berikut

Baca Juga: Bali United Hadapi Persiraja Tanpa Bek Andalan, Pelatih Stefano Teco Siapkan Strategi

Waktu Pelaksanaan
Waktu pelaksanaan salat Tasbih adalah dapat dilakukan kapan saja, asalkan bukan pada waktu yang dilarang untuk salat.

Jumlah Rakaat
Jumlah rakaat sholat Tasbih adalah empat rakaat dengan total 300 kali bacaan tasbih.

Dalam hadis Ibnu Majah, Nabi Muhammad SAW menganjurkan untuk melaksanakan salat Tasbih sekali sehari. Jika tidak mampu, dapat dilakukan sekali seminggu. Jika tidak, sekali sebulan atau jika tidak juga, sekali setahun. Jika tidak mampu juga, maka dilakukan sekali seumur hidup.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi


Tags

Terkait

Terkini

x