Pernah Lari Gaya Naruto, Politisi Chili Pamela Jiles Duduki Posisi Teratas Preferensi Capres

- 25 Maret 2021, 14:00 WIB
Pamela Jiles
Pamela Jiles /Twitter/@PamJiles

MANTRA PANDEGLANG - Politisi Chili Pamela Jiles tengah ramai menjadi perbincangan. Hal ini karena sebelumnya ia pernah melakukan aksi yaitu lari dengan gaya Naruto. Gaya lari tersebut dilakukan dengan mengarahkan kedua tangan ke belakang dan punggung sedikit menunduk ke depan.

Sebuah akun Twitter @PopulismUpdates mengunggah video Pamela Jiles yang tengah berlari dengan gaya Naruto. Uniknya, ia berlari di tengah kongres Chili untuk merayakan persetujuan tindakan bantuan darurat COVID-19.

Twitter tersebut juga mengunggah hasil preferensi calon presiden Chili. Pamela Jiles menduduki posii teratas dengan persentase sebesar 17,7%. Di bawahnya ada Daniel Jadue dengan persentase 16,1%. Sementara itu, di bawah mereka berdua ada 6 kandidat lainnya.

Baca Juga: Boruto Episode 192: Tanggal Rilis, Cuplikan Pratinjau, Judul, Spoiler Plot, dan Streaming Anime Online

Baca Juga: Amerika Serikat Lontarkan Teguran Tajam ke Cina, Ada Apa?

Dikutip mantrapandeglang.com dari Ruetir, pada November tahun ini, ribuan warga Chili akan turun ke jalan untuk memilih presiden baru mereka. Beberapa hari lalu jajak pendapat Latin American Strategic Geopolitical Center (CELAG) dirilis.

Hasil jajak pendapat menunjukkan jurnalis dan legislator, Pamela Jiles, memimpin preferensi menjadi calon presiden. Jiles telah dikenal selama beberapa bulan sebagai penggemar anime, terutama Naruto.

Jiles adalah anggota koalisi partai sayap kiri Frente Amplio di negara Amerika Selatan. Kecintaannya pada anime adalah bagian dari jejaring sosialnya, sedemikian rupa sehingga dia dikenal sebagai "Hokage Chili".

Baca Juga: Fakta-Fakta Segel Karma, Boruto Bisa Digantikan Momoshiki!

Halaman:

Editor: Yuliana Kristianti

Sumber: Twitter ruetir


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x