5 Sifat, Karakter dan Pekerjaan yang Cocok untuk Weton Sabtu

- 7 Januari 2022, 22:00 WIB
5 Sifat, Karakter dan Pekerjaan yang Cocok untuk Weton Sabtu./*
5 Sifat, Karakter dan Pekerjaan yang Cocok untuk Weton Sabtu./* //* Mantra Sukabumi/Pixabay/ Monica Volpin

MANTRA PANDEGLANG - Berikut adalah sifat, karakter dan pekerjaan yang cocok untuk hari lahir atau weton Sabtu.

Bagi Anda yang lahirnya pada weton Sabtu, Anda meski tahu bahwa Anda memiliki beberapa kelemahan dari sifat, karakter dan pekerjaan yang perlu diperbaiki.

Lantas apa saja sifat, karakter hingga pekerjaan yang cocok bagi weton Sabtu? Simak berikut ini.

Baca Juga: Shopee Rayakan 12.12 Birthday Sale bersama Seluruh Ekosistem dengan Peningkatan Kunjungan 6 Kali Lipat

1. Sabtu Legi

Sabtu Legi ini berada dibawah naungan watak lakuning Rembulan.

Orang yang lahir pada Sabtu Legi, mempunyai keistimewaan bahwa mereka adalah pribadi yang mengayomi.

Disamping itu juga orangnya pandai bergaul dan berjiwa besar, jadi ini sangat cocok kalau dijadikan pemimpin.

Disamping itu juga weton Sabtu Legi ini orangnya loyal tetapi memang ada sifat negatifnya sedikit yaitu agak angkuh dan juga memang orangnya agak misterius.

Artinya memang orang yang lahir pada Sabtu Legi, mereka sulit untuk ditebak.

Pekerjaan yang cocok untuk weton Sabtu Legi ini adalah di bidang komunikasi, sebagaimana dilihat mantrapandeglang.com dari video youtube @Esa Production.

Karena sifatnya pandai bergaul sehingga temannya banyak dan disukai banyak orang makanya cocok di bidang komunikasi.

Tak hanya itu, bisa juga sebagai guru, penceramah, sales, makelar customer service dan lainnya.

Baca Juga: Daftar Pekerjaan yang Cocok bagi Orang dengan Weton Sabtu Menurut Primbon Jawa

2. Sabtu Pahing

Weton Sabtu Pahing ini sifat dan karakter seperti layaknya api yang panas, makanya mudah marah orangnya.

Disamping itu juga mereka yang lahir atau Weton Sabtu Pahing, orangnya ambisius dan mudah diadu domba.

untuk sisi negatifnya, orang ini pendiriannya kurang begitu teguh, makanya perlu diperbaiki.

Tetapi weton Sabtu Pahing ini juga mempunyai keistimewaan yaitu orangnya mudah memaafkan orang lain.

Jadi meskipun marah, tapi setelah itu biasanya gampang memaafkan dan tidak mempunyai jiwa pendendam.

Disamping itu juga orangnya luwes, fleksibel, Mudah bergaul, sehingga otomatis kalau mudah bergaul itu temannya banyak.

Sebenarnya orang yang lahir Sabtu Pahing ini juga tidak pilih-pilih teman, penuh dengan belas kasih.

Orang ini juga suka merasa iba kalau ada orang lain disekitarnya yang merasa susah atau yang sedang kesusahan.

Tak hanya itu, orang yang lahir Sabtu Pahing ini mempunyai jiwa penolong, di samping itu juga orangnya dermawan, suka membalas budi atau kebaikan orang lain.

Ini istimewanya weton Sabtu Pahing, disamping itu juga orang yang sangat setia dan baik budi pekertinya.

Pekerjaan yang cocok untuk weton Sabtu Pahing ini adalah usaha mandiri, wirausaha, peternak, bertani, usaha-usaha di bidang property dan pemimpin.

Baca Juga: Miliki Sifat seperti Bumi, Ini Karakter Weton Sabtu Kliwon Lengkap dengan Keistimewaannya

3. Sabtu Pon

Weton Sabtu Pon sifat orangnya penuh tanggung jawab, sabar, tidak mudah emosi, sehingga disukai banyak orang.

Selain itu, orangnya sangat teliti dalam hal pekerjaan apapun, tidak grusa-grusu dalam bertindak kemudian juga suka menolong dan membantu orang lain.

Weton Sabtu Pon miliki kelemahan jiwa yang was-was, mudah curiga, sedikit angkuh, dan ini harus diperbaiki seiring dengan perkembangan kedewasaannya.

Kemudian pekerjaan yang cocok untuk weton Sabtu Pon ini bisa menjadi seniman, peneliti, peternak, petani, arsitek, usaha-usaha yang berkaitan dengan air,

4. Weton sabtu wage

Sifat dan karakter orangnya suka menyendiri, namun kadang-kadang berada dalam keramaian.

Tak hanya itu, dia juga orangnya tegar dan tidak takut gagal.

Pekerjaan yang cocok untuk Weton sabtu wage ini adalah bisa menjadi pegawai negeri Karena sifatnya yang introvert dan memang kurang untuk bisa menjadi pemimpin, maka lebih bagus untuk pegawai negeri.

Selain itu, bisa juga sebagai TNI-Polri dan karyawan swasta.

5. Weton Sabtu kliwon

Sifat dan karakter orangnya adalah selalu mengalah, sabar, rendah hati, bisa membimbing sesama dan dermawan.

Untuk sisi negatifnya, orangnya memang tidak suka untuk diperintah, suka membantah dan angkuh bila ada yang mengecewakan. ini yang sangat penting bila ada yang mengecewakan.

Selain itu juga mudah, gampang menyerah dan juga gampang terkesan dengan hal-hal baru atau mungkin terkesan dengan orang-orang baru atau kadang-kadang terkesan dengan iming-iming sesuatu yang baru.

Pekerjaan yang cocok untuk weton Sabtu kliwon ini adalah bisa menjadi penulis, bidang travel, moderator, pedagang, wiraswasta, guru dan pemimpin.

Itulah 5 sifat, karakter dan pekerjaan yang cocok untuk Weton Sabtu.***

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah