Perbedaan Money Heists versi Korea dan Spanyol, Salah satunya Topeng yang Digunakan Para Perampok

- 30 Juni 2022, 22:00 WIB
Tangkapan layar Instagram indrabekti Kolase potret Bekti  dengan aktor Money Heist Korea
Tangkapan layar Instagram indrabekti Kolase potret Bekti  dengan aktor Money Heist Korea /

"Tapi di Korea, kami menggunakan topeng Hahoe dari Andong yang menggambarkan kritik kepada otoritarianisme, yang di satu sisi juga memiliki sisi humor," ungkapnya.

Topeng Hahoe berasal dari daerah Andong, Korea Selatan. Topeng tersebut merupakan warisan budaya tradisional Korea yang telah ada sejak abad ke-12.

Keberadaan topeng Hahoe sudah menjadi bagian dari budaya Korea bahkan sebelum terpecahnya Korea menjadi dua negara, Selatan dan Utara.

Park Hae-soo mengaku mendapatkan kekuatan luar biasa dari topeng Hahoe ketika pertama kali mengenakannya. Ia mengatakan hal tersebut turut dirasakan para pemeran lainnya.

Jun Jong-seo mengonfirmasi hal itu. Pemeran karakter Tokyo itu mengatakan tampilan topeng Hahoe begitu misterius.

"Saya begitu terkejut karena topeng itu tidak terlihat biasa. Topeng itu memiliki senyum yang mengindikasikan selera humor, tapi memiliki misteri di saat yang sama," kata Jun Jong-seo.

"Jadi topeng itu memiliki banyak lapisan (arti)."

Bagi Jeong-seo, kehadiran topeng Hahoe akan membuat penonton tertarik menilik lebih lanjut aspek budaya Korea yang begitu kentara dalam Money Heist: Korea - Joint Economic Area.

"Jadi menurutku topeng Hahoe akan menarik perhatian banyak orang dari seluruh dunia. Terutama, ketika kesan dan budaya Korea tampil begitu kentara di serial ini," cetus Jeong-seo.

Sementara itu, topeng berwajah Salvador Dalí menjadi salah satu bagian ikonis yang tak dapat dilewatkan penggemar La Casa de Papel, bersama lagu anti-fasis Bella Ciao, dan setelan merah para perampok.

Halaman:

Editor: Ajeng R H


Tags

Terkait

Terkini

x