Bersiaplah! NieR: Automata Resmi Dapatkan Visual Adaptasi Anime

- 27 Februari 2022, 06:00 WIB
Bersiaplah! NieR: Automata Resmi Dapatkan Visual Adaptasi Anime
Bersiaplah! NieR: Automata Resmi Dapatkan Visual Adaptasi Anime /Instagram @nier__automata__/

Nier: Automata merupakan salah satu game RPG karya Yoko Taro yang dijagokan para fans resmi diadaptasi menjadi serial anime.

Hal tersebut diumumkan oleh Square Enix pada malam perayaan ke-5 peluncuran game Nier: Automata pada 23 Februari lalu.

Dalam pengumuman tersebut menampilkan trailer teaser singkat anime Nier: Automata disertai dengan key art yang menampilkan 2B yang menggunakan katana bersama asisten robot terbangnya Pod 042.

 Baca Juga: Sinopsis dan Pemeran Film Garis Waktu, Adaptasi Novel Fiersa Besari yang Tayang Perdana Hari Ini di Bioskop

Selain itu Square Enix juga mengkonfirmasi bahwa anime ini akan merekap perjalanan, 2B, 9S dan A2; tiga android petarung yang menjadi playable character di game tersebut.

Meski begitu, sampai ini belum ada informasi lebih lanjut terkait mengenai siapa yang akan menyutradarainya, siapa voice actor-nya bahkan kapan kiranya proyek anime ini akan dirilis.

Meski demikian, tampaknya Aniplex, perusahaan produksi di balik anime seperti ‘Fullmetal Alchemist’, ‘Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba’, dan ‘The Promised Neverland’ akan terlibat dalam proyek tersebut.

Tentu saja hal ini menghebohkan jagat game karena ‘Nier: Automata’ dinilai terlalu kompleks untuk dijadikan sebuah sebuah serial animasi.

Baca Juga: 12 Deretan Film yang Akan Tayang di WeTv Original pada Tahun 2022, Salah Satunya Litte Mom Season 2

Halaman:

Editor: Ajeng R H

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini