Sinopsis Money Heist Korea Joint Economic Area, Serial Remake di Netflix Adaptasi dari La Casa De Papel

- 31 Januari 2022, 19:15 WIB
Bocoran sinopsis dan link nonton film Money Heist Korea Joint Economic Area yang merupakan film Money Heist versi Korea tayang di Netflix
Bocoran sinopsis dan link nonton film Money Heist Korea Joint Economic Area yang merupakan film Money Heist versi Korea tayang di Netflix /Youtube The Swoon

MANTRA PANDEGLANG - Money Heist Korea Joint Economic Area merupakan film Money Heist versi Korea yang akan tayang di platform Netflix pada 2022 ini.

Money Heist Korea Joint Economic Area merupakan serial remake Netflix yang diadaptasi berdasarkan serial drama kriminal Spanyol dengan nama The House of Paper atau La Casa de Papel.

Money Heist Korea Joint Economic Area diproduksi oleh BH Entertainment dan Content ZIUM dengan diproduseri oleh Kim Hong-sun, yang dikenal sebagai master dari berbagai drama bergenre sci-fi, horor, dan thriller kriminal.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Mengapa Drama Korea All of Us Are Dead Layak Ditonton, Salah Satunya Lokasi Syuting Buatan

Sementara naskahnya sendiri akan ditulis oleh Ryu Yong Jae dan timnya, yang menulis drama hits tvN berjudul Psychopath Diary.

Pada 18 Januari lalu, Netflix secara resmi merilis teaser perdana Money Heist Korea Joint Economic Area ini.

Dalam teasernya, film Money Heist versi Korea ini menampilkan sosok profesor yang diperankan oleh aktor Yoo Ji Tae sedang memandang 6 topeng terpajang di dinding.

Kemudian adegan beralih kepada seorang polisi wanita yang diperankan oleh aktris Kim Yun Jin.

Selain Yoo Ji Tae, dan Kim Yun Jin, film ini juga menghadirkan sederet aktor dan aktris Korea terkenal seperti, Jeon Jong Seo, Kim Yu Jin, Park Hae Soo, Lee won Jong, Jang Yoon Ju, Lee Hyun Woo , Kim JI Hoon, dan Lee Kyun Ho.

Halaman:

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah