Urutan Member NCT Dream Mulai dari Termuda Lengkap Biodata dan Fakta Menarik, Salah Satunya Jisung

- 18 Januari 2022, 15:30 WIB
/

MANTRA PANDEGLANG - NCT Dream adalah sub unit ketiga dari boy band asal Korea Selatan, NCT, yang khusus beranggotakan remaja dengan usia belasan tahun. 

Pada awalnya, sub unit ini memiliki sistem kelulusan di mana anggota yang melampaui usia 20 akan keluar, tapi pada 2020, sistem ini diganti dan menjadikan NCT Dream sebagai unit tetap NCT.

Unit ini melakukan debutnya pada 25 Agustus 2016 dengan lagu Chewing Gum dan tujuh orang anggota Mark , Renjun, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle dan Jisung.

Baca Juga: Link Streaming dan Download Drama Korea Ghost Doctor Episode 5 Sub Indonesia Tayang Malam Ini di VIU

Dikutip mantrapandeglang.com dari berbagai sumber berikut urutan member NCT Dream termuda lengkap fakta menariknya.

Nah, untuk yang penasaran setiap anggota NCT Dream satu persatu, di sini bakal mengenalkan 3 anggotanya dengan mengurutkannya dari anggota termuda.

1. Jisung

Nama Panggung: Jisung 

Nama Korea: Park Ji Sung 

Tempat & Tanggal Lahir: Seoul - 5 Februari 2002

Kewarganegaraan: Korea

Posisi di Grup: Main Dancer, Sub Vocalist, Sub Rapper, Maknae

Golongan Darah: O

Sampai di maknae NCT Dream, dan maknae di seluruh grup NCT, Jisung!! Sebagai maknae, Jisung emang sering banget diperlakukan seperti bayi oleh para hyungnya, mau di NCT Dream atau pun di keseluruhan grup NCT. 

Kalau di NCT Dream, Jisung ini suka diklaim sebagai 'anak'-nya Jaemin dan Jeno. 

Mereka berdua yang paling hobi ngemong Jisung, apalagi Jaemin yang sering ngelus rambut Jisung serasa sama anak sendiri. 

Tapi kalau sama Jeno, Jisung kadang suka menghindari karena menurutnya Jeno punya vibes yang terlalu bapak-bapak. 

Baca Juga: Link Baca Manga Black Clover Chapter 320 Legal dan Gratis: Apakah yang Sedang Dilakukan Lucifero dan Asta?

Sebagai maknae, tentu saja Jisung punya aura imut yang natural.

Tapi dia juga agak unik nih Pasalnya, Jisung sering kepergok fans suka ngomong sama pohon, entah kenapa Bukan cuma fans aja yang merasa aneh, bahkan sobatnya Chenle pun suka heran kalau lihat tingkah Jisung yang doyan ngomong sama pohon.

Keunikan tingkah Jisung lainnya adalah, dia sering banget ngehancurin barang yang dia pegang. Oh iya, maknae yang satu ini juga pernah kena tingkah jahilnya Haechan. 

Jisung sangat nggak suka sama kecoak. Dengan jahilnya, Haechan justru mengganti wallpaper HP Jisung dengan gambar Kecoak! Tentu saja Jisung langsung lempar HP nya sambil teriak.

Meski begitu, Jisung ini juga nggak kalah talented dengan para hyungnya. Pasalnya, Jisung jago nari, nyanyi, sampai nge rapp Bahkan, saat ini katanya sih, Jisung sedang menggarap sebuah novel.

Itulah urutan member NCT Dream. Untuk saat ini, NCT Dream punya 7 anggota yang terdiri dari Mark, Renjun, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle, dan Jisung. 

2. Chenle

Nama China: Zhong Chenle 

Nama Panggung: Chenle 

Nama Korea: Jong Jin Rak 

Tempat & Tanggal Lahir: Shanghai - 21 November, 2001

Kewarganegaraan: China

Posisi di Grup: Main Vocalist

Golongan Darah: O

Renjun nggak sendirian. Ada anggota NCT Dream lainnya yang memiliki kewarganegaraan China, yaitu Chenle. 

Baca Juga: Link Streaming dan Download Drama Korea Ghost Doctor Episode 5 Sub Indonesia Tayang Malam ini di iQIYI

Kalau Chenle ini kepribadiannya santai banget, tapi dia juga sering mengungkapkan kata-kata yang savage. Biasanya target ucapan savage-nya ini adalah Jaemin dan Haechan. 

Selain punya kepribadian yang santai, Chenle juga dikenal sebagai member NCT terkaya. Tentu saja Orang tua dan kakeknya Chenle dinyatakan punya perusahaan yang sangat sukses di China sana. 

Saking kayanya, Chenle ini pernah memberikan hadiah AirPods untuk beberapa member NCT.

Bahkan, saat dia mau menjalani trainee di Korea Selatan pertama kalinya, orang tuanya membelikan Chenle sebuah rumah di daerah Gangnam. 

Meski Chenle kaya raya, tapi dia punya sifat yang mandiri. Dia pejuang yang tangguh untuk menggapai cita-citanya sebagai penyanyi. 

Sejak kecil, Chenle sudah mengasah bakat menyanyinya dengan mengikuti audisi hingga manggung di beberapa tempat. Makanya nggak heran kalau dia dipercaya sebagai main vocal.

3. Jaemin

Nama Panggung: Jaemin 

Nama Korea: Na Jae Min 

Tempat & Tanggal Lahir: Seoul - 13 Agustus, 2000

Kewarganegaraan: Korea

Posisi di Grup: Lead Dancer, Sub Rapper, Sub Vocalist, Visual

Golongan Darah: AB

Instagram: @na.jaemin0813

Mitos menyebutkan, idol yang memiliki golongan darah AB itu biasanya spesial dan unik.

Contohnya ada Haechan yang jahil tukang ngeledek anggota lainnya, lalu ada Heechul SuJu yang ceplas ceplos banget, dan sekarang ada Jaemin yang nggak kalah unik banget. 

Baca Juga: Poster Menarik Rain dan Kim Bum di Drama Korea Ghost Doctor Dua Dokter dalam Satu Tubuh Tak Bisa Terpisahkan

Keunikan Jaemin yang pertama, dia suka makanan/minuman yang rasanya berlebihan. Contohnya, kalau dia makan mie, harus ada seledri. Anehnya, menurut Jaemin itu sangat enak.

Keunikan lainnya, Jaemin penyuka kopi yang super pahit. Meskipun terkesan aneh, tapi Jaemin ini punya jiwa sosial yang sangat tinggi. 

Dia pernah mengikuti acara Good Neighbors bersama Jeno untuk memulung sampah di Bantar Gebang. Lalu, Jaemin juga sangat aktif dalam berbagai kegiatan UNICEF. 

Keunikan lainnya, Jaemin penyukaI kopi yang super pahit. Biasanya two shot kopi aja udah pait banget. Nah, kalau Jaemin justru minta 8 shot kopi. Jaemin ini sangat berbeda dengan anggota NCT Dream lainnya.

Meskipun terkesan aneh, tapi Jaemin ini punya jiwa sosial yang sangat tinggi. 

Dia pernah mengikuti acara Good Neighbors bersama Jeno untuk memulung sampah di Bantar Gebang. Lalu, Jaemin juga sangat aktif dalam berbagai kegiatan UNICEF. 

Itulah deretan umur termuda dari member NCT Dream, semoga informasi ini dapat bermanfaat.***

Editor: Ajeng R H


Tags

Terkait

Terkini