Kim Tae Ri Bicara Tentang Karakter Na Hee Do di Drama Korea Twenty Five Twenty One

- 17 Januari 2022, 12:34 WIB
Kim Tae Ri Bicara Tentang Karakter Na Hee Do di Drama Korea Twenty Five Twenty One
Kim Tae Ri Bicara Tentang Karakter Na Hee Do di Drama Korea Twenty Five Twenty One /Instagram @kimtaeri_official @skawngur

Karakter Hee Do adalah seseorang yang belum pernah saya lihat sebelumnya, karena itu saya menjadi penasaran.”

Baca Juga: 6 Arti Mimpi Lihat Ibu Menangis Menurut Primbon Jawa dan Psikologi, Pertanda Kabar Buruk akan Datang?

Kim Tae Ri menuturkan bahwa dia juga tertarik menjadi atlet anggar, yang merupakan olahraga yang sangat asing bagi dirinya.

Mengenai karakternya, Kim Tae Ri memaparkan, “Dia adalah seorang pemuda yang memulai sebagai seorang pemimpi untuk menjadi atlet anggar, namun saat ini sedang mengalami keterpurukan.

Meskipun demikian, dia sangat mencintai anggar sehingga dia bersikeras untuk menuju mimpinya.

Biasanya, karakternya sangat ceria dan dia adalah tipe orang yang berlari tanpa melihat ke arah manapun, dia lebih tulus daripada orang lain tentang mimpinya.”

Kim Tae Ri menjelaskan, “Aspek yang paling saya sukai adalah bahwa Hee Do adalah seorang gadis yang selalu berjalan ke depan.

Dia bukan seseorang yang mudah putus asa setelah mengalami kegagalan, keterpurukannya tidak berakhir dengan tragedi, dan dia anak yang kuat yang tidak takut untuk maju.”

Tim produksi mengatakan, “Kim Tae Ri memiliki tekad dan keuletan yang luar biasa untuk berakting, dan dia adalah seorang aktris yang lebih bersemangat daripada orang lain seperti permata yang bersinar.

Kami menjadi terpesona setelah melihat Kim Tae Ri berusaha keras untuk setiap adegan.

Tolong nantikan penampilan Kim Tae Ri, yang akan mengukir kata 'pemuda' di benak semua orang saat ia menghidupkan karakternya Na Hee Do di 'Twenty-Five Twenty-One.'”***

Halaman:

Editor: Ilham Hambali

Sumber: Soompi


Tags

Terkait

Terkini