Efek Viral di TikTok karena Paras Wajah yang Manis, Membawa Bulan Sutena Masuk Label Rekaman

11 Mei 2021, 15:00 WIB
Efek Viral di TikTok karena Paras Wajah yang Manis, Membawa Bulan Sutena Masuk Label Rekaman /Instagram @bulansutena

 

MANTRA PANDEGLANG - Siapa yang tidak kenal dengan Bulan Sutena, ia Viral di TikTok hingga masuk siaran TV Baru-baru ini.

Efek Viral di TikTok karena Paras Wajah yang Manis, kini membawa Bulan Sutena masuk label rekaman

Bulan Sutena miliki paras wajah cantik, sehingga seleb TikTok yang satu ini membuat terpesona para fans.

Baca Juga: Biodata dan Akun Instagram Bulan Sutena serta Lirik Lagu Terpesona yang Viral di TikTok

Paras wajah yang manis dan suara lembutnya saat meng-cover lagu 'Terpesona' karya Semuel Takatelide Bulan Sutena mencuri perhatian netizen.

Followers Bulan Sutena di TikTok kini mencapai 5,8 juta.

Saat live di TikTok, pelajar kelas XI SMA asli Bali itu Bulan Sutena mengungkapkan perubahan menyenangkan sekaligus mengejutkan yang dia rasakan.

Berikut percakapan Bulan Sutena saat live di TikTok.

Halo, apa kabar Bulan? Lagi sibuk apa nih?

Halo, Kak. Kabar Bulan baik, kesibukannya sekolah, ngerjain tugas, sama cover lagu dan bikin-bikin konten gitu.

Apa yang Bulan rasakan setelah cover Terpesona viral?

Halo, Kak. Kabar Bulan baik, kesibukannya sekolah, ngerjain tugas, sama cover lagu dan bikin-bikin konten gitu.

Apa yang Bulan rasakan setelah cover Terpesona viral?

Nggak nyangka, waktu awal bikin TikTok 2018, yang follow teman-teman aja. Baru mulai banyak waktu upload Fakboi, terus cover lagu Aduh Mamae (ditonton lebih dari 40, 8 juta kali, Red).

Tapi, setelah upload Terpesona Januari lalu, Bulan jadi diundang ke acara-acara TV di Jakarta.

Dari meng-cover lagu di media sosial, dapat tawaran rekaman, gimana ceritanya Bulan?

Waktu itu ditawari label Legacy dan disupport TikTok untuk merekam lagu Terpesona.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Ungkap Karakter dan Kepribadian dari Bentuk Jari Kaki Anda

Bulan juga sedang rekaman Aduh Mamae yang bakal rilis.

Bulan seneng banget, jadi makin semangat nyanyi.

Bulan memang hobi nyanyi dari kecil ya?

Suka nyanyi dari SD. Mulai belajar gitar sama nge-cover lagu itu dari kelas VIII SMP.

Inspirasinya dari mana? Apa ada keluarga yang musisi juga?

Enggak sih, tapi ibu suka nyanyi juga. Kakak-kakakku (Bulan bungsu dari 5 bersaudara, Red) lebih ke akademik dan kempo.

Semuanya belajar kempo dari kecil karena (almarhum) ayah pelatih kempo.

Bulan juga sering menang kejuaraan kempo ya?

Pernah Juara 1 Randori Putri Kelas 55 Kg tingkat SMP, sama Juara 2 Embu Berpasangan Putri tingkat SMP.

Dua-duanya dalam Porsenijar Bali 2019.

Oh ya, Bulan juga pernah ikut kompetisi modeling?

Iya, pernah terpilih jadi foto model terbaik ajang TopModel 2019.

Baca Juga: Jangan Khawatir! Pencairan Insentif Kartu Prakerja Dibuka Kembali setelah Libur Sementara pada 11-18 Mei 2021

Antara musik, kempo, dan modeling, Bulan ingin fokus ke mana?

Bulan pengin mendalami musik. Kalau bisa, nanti kuliahnya ambil jurusan musik. Tapi, kempo juga tetap rutin latihan.

Karena udah dari kecil dan Bulan ngerasain manfaatnya buat kesehatan maupun bela diri.

Siapa penyanyi atau musisi idola Bulan?

Idola khusus, nggak ada sih. Tapi, Bulan suka dengerin lagu-lagunya Nosstress.

Gimana penasaran bukan dengan Bulan Suten? Yu ikuti di TikTok dan bercakap dengannya.***

Editor: Emis Suhendi

Tags

Terkini

Terpopuler