Lowongan Kerja Content Creator Mantra Group PRMN Mei 2021: Sukabumi dan Pandeglang

3 Mei 2021, 12:56 WIB
Lowongan Kerja 2021, Mantra Group PRMN Cari Talenta Muda Berbakat Jadi Content Creator. /*/Andi//Mantrasukabumi.com via Canva

MANTRA PANDEGLANG - Perkembangan dunia informasi berkembang semakin pesat, sehingga bentuk informasi apa pun dapat dengan mudah diakses melalui jaringan internet seperti mencari informasi lowongan kerja.

Selain itu, berkat teknologi informasi yang semakin canggih, dunia bisnis pun merambah ke dunia jejaring telekomunikasi.

Salah satunya dunia bisnis media online, yang kini perkembangannya semakin mengalami peningkatan.

Baca Juga: Nonton Film Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba The Movie Mugen Train Tempati Urutan Ke 2 di Box Office AS, Cek Lin

Sehingga menjadi salah satu peluang bagi generasi muda Indonesia di tengah hiruk pikuknya dunia pekerjaan yang semakin ketat, ada peluang ikut serta menjalani bisnis media online sebagai content creator.

Menjadi seorang content creator, baik dalam bentuk video yang sudah banyak dilakukan orang menjadi YouTuber, maupun dalam bentuk karya tulis jurnalistik dapat dilakukan siapa pun.

Oleh sebab itu, melihat peluang tersebut Mantra Group PRMN yang terdiri dari Mantrasukabumi.com dan Mantrapandeglang.com yang merupakan media berbasis online bagian dari Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) sebagai jaringan media nasional membuka lowongan kerja mengajak para talenta muda muda bergabung dan mengikuti pelatihan atau training menjadi content creator.

Khususnya untuk kaula muda yang berada di wilayah Sukabumi yang memiliki hobi menjadi content creator atau dari luar Sukabumi pun diperkenankan untuk bergabung.

Syaratnya tidak sulit, kesempatan ini dibuka untuk pria atau wanita yang telah lulus pendidikan minimal lulusan SMA/D1 semua jurusan, dengan usia maksimal 30 tahun.

Selain itu, pelamar diharapkan hobi dan menyukai menulis, memiliki smartphone atau laptop sendiri dengan koneksi internet, serta memiliki sifat ulet, siap belajar dalam meraih target, dan komunikatif.

Baca Juga: Baca My Hero Academia Chapter 311 - Pembaruan Terbaru tentang MHA Bab 311!

Jika memiliki kualifikasi di atas, dapat mengirimkan surat lamaran dengan melampirkan persyaratan sebagai berikut:

1. Curriculum Vitae (CV) lengkap

2. Scan pas foto 3x4 warna

3. Scan ijazah atau surat keterangan lulus (SKL)

4. Sebuah artikel karya sendiri dengan tema “Aku Layak Menjadi Content Creator Mantra Sukabumi” dengan panjang maksimal 300 kata.

 

Semua dokumen tersebut dikirim melalui email yang tercantum di atas atau klink link berikut ini: ---- > KLIK DI SINI <---.

Semua berkas dalam format digital itu harus sudah masuk sebelum tanggal 27 Mei 2021.

Info lebih lanjut dapat menghubungi langsung kontak person di 0857-9394-5301 Admin  I/Mantra Pandeglang. ***

 
Editor: Emis Suhendi

Tags

Terkini

Terpopuler